PERANCANGAN SISTEM APLIKASI PENGOLAHAN DATA PENGADAAN BARANG TAHUNAN FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA

  • Ahmad Suryadi Universitas Indraprasta PGRI
  • Halimatus Sadi’ah Universitas Indraprasta PGRI
  • Nindy Legi Lestari Universitas Indraprasta PGRI
Keywords: Annual Procurement of Goods, Facilities and infrastructure, Information Systems

Abstract

The Faculty of Engineering, State University of Jakarta (FT UNJ) is one of the faculties at the Jakarta State University. At FT UNJ is still implementing a manual system, one of which is the processing of annual procurement of data where the goods will be used for 18 Study Programs. The implementation of this manual system can lead to data searches that take a long time, data security is not guaranteed even can occur data loss of procurement of incoming goods and data redundancy. By using a computerized annual procurement program, it is easier for facilities and infrastructure staff, superiors and distributors to record goods that have entered FT UNJ. Information systems can process input, alteration, search data and report generation easier and faster. The research method used by the author in this thesis is the grounded research method, which is a research method based on facts and uses comparative analysis with the aim of carrying out empirical generalizations, establishing concepts, proving theories, developing theories, collecting and analyzing data in a shorter time together.

Fakultas Teknik Universitas Negeri Jakarta (FT UNJ) merupakan salah satu fakultas di Universitas Negeri Jakarta. Pada FT UNJ masih menerapkan sistem manual salah satunya dalam hal pengolahan data pengadaan barang tahunan dimana barang tersebut yang akan digunakan untuk 18 Program Studi. Penerapan sistem manual ini dapat menimbulkan pencarian data yang memakan waktu lama, keamanan data tidak terjamin bahkan bisa terjadinya kehilangan data pengadaan barang masuk dan redundancy data. Dengan menggunakan aplikasi pengadaan barang tahunan yang sudah terkomputerisasi, mempermudah staf bagian sarana dan prasarana, atasan serta distributor untuk mendata barang yang sudah masuk ke FT UNJ. Sistem informasi dapat memproses inputan, pengubahan, pencarian data dan pembuatan laporan menjadi semakin mudah dan cepat. Metode penelitian yang digunakan oleh penulis dalam tugas akhir ini adalah metode grounded (grounded research) yaitu suatu metode penelitian berdasarkan pada fakta dan menggunakan analisis perbandingan dengan tujuan mengadakan generalisasi empiris, menetapkan konsep, membuktikan teori, mengembangkan teori, pengumpulan dan analisis data dalam waktu yang bersamaan.

Published
2019-12-30