Pengembangan Ensiklopedia Pekerjaan Bidang Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (MIPA) untuk Peserta Didik Kelas X di SMA Suluh Jakarta

  • Wening Cahyawulan State University of Jakarta
  • Dwi Rachmawati State University of Jakarta
Keywords: Ensiklopedia, Pekerjaan Bidang Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (MIPA), Model ADDIE

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan media berupa ensiklopedia pekerjaan bidang matematika dan ilmu pengetahuan alam (MIPA) untuk peserta didik kelas X di SMA Suluh Jakarta yang dapat digunakan sebagai layanan perencanaan individual. Populasi pada penelitian ini berjumlah 71 orang. Teknik sampling yang digunakan adalah non probability sampling dengan teknik sampling jenuh. Metode penelitian yang digunakan adalah metode research and development (R&D) model ADDIE (Analyze, Design, Development, Implementation dan Evaluation). Tahapan dalam penelitian ini  adalah analisis, desain dan pengembangan. Alat pengumpulan data menggunakan angket, wawancara dan studi dokumentasi. Ensiklopedia berisi pekerjaan ahli analisis riset operasional (quality control), ahli astronomi, ahli biokimia, ahli biologi, ahli fisika, ahli genetika, ahli hidrologi, ahli kimia, ahli matematika, ahli mikrobiologi, ahli statistika, ahli zoologi dan aktuaris. Hasil penilaian evaluasi formatif yang diperoleh yaitu ahli materi 85,8%, ahli media 92% dan peserta didik 80,2%.

 

 

This study aims to develop an encyclopedia about the mathematics and natural sciences jobs for student class X at Suluh Senior High School that can be used as individual planning services. The population in this study amounted to 71 peoples. The sampling technique used is non-probability sampling with saturated sampling technique. The method used is a method of research and development (R&D) model of ADDIE (Analyze, Design, Development, Implementation and Evaluation). The stages in this research is  analyze, design and development. Data collection tools in the form of questionnaires, interviews and documentation study. The Encyclopedia contains is analysis operational research (quality control), astronomers, biochemists, biologists, physicists, geneticists, hydrologists, chemists, mathematicians, microbiologists, statisticians, zoologists and actuaries. Results of the formative evaluation is 85.8% of material experts, media experts 92% and 80.2% of students.

References

Agung. (2017). Kamus Bahasa Indonesia. Jakarta: Gramedia Widiasarana Indonesia.
Ahmadi, A., & Supatmo, A. (2006). Ilmu alamiah dasar. Jakarta: Rineka Cipta.
Alhaddad, I. (2015). Perkembangan pembelajaran matematika masa kini. Jurnal Matematika dan Pendidikan Matematika, IV(1), 13-26.
Atmaja, T. T. (2014). Upaya meningkatkan perencanaan karier siswa melalui bimbingan karier dengan penggunaan media modul. Psikopedagogia, III(2), 58-68.
Badan Pusat Statistik. (2015). Klasifikasi Baku Lapangan Usaha Indonesia. Jakarta: Badan Pusat Statistik.
Farr, M., & Shatkin, L. (2007). O*NET dictionary of occupational titles. Canada: JITS Works.
Ferguson. (2008). Encyclopedia of careers and vocational guidance, fourteenth edition. New York: Infobase Publishing .
Hidayat, D. R., & Herdi. (2014). Bimbingan konseling kesehatan mental di sekolah. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.
Hurlock, E. B. (2009). Psikologi perkembangan. Jakarta: Erlangga.
Kementrian Ketenagakerjaan dan Badan Pusat Statistik. (2014). Klasifikasi Baku Jabatan Indonesia. Jakarta: Kementrian Ketenagakerjaan dan Badan Pusat Statistik.
Lestari, P. (2017). Pengembangan media pembelajaran biologi "atlas invertebrata" untuk siswa kelas X SMA Pawyatan Daha Kediri. Artikel Skripsi, 1-13.
Likoff, L. (2009). Career discovery encyclopedia (7th Edition ed.). New York: Ferguson Publishing.
Mardiyati, B. D., & Yuniawati, R. (2015). Perbedaan adaptabilitas karir ditinjau dari jenis sekolah (SMA dan SMK). Jurnal Fakultas Psikologi, III(1), 31-41.
Nurhatmi, J., Rusdi, M., & Kamid. (2015). Pengembangan ensiklopedia digital teknologi listrik berbasis Contextual Teaching and Learning (CTL). Edu-Sains, IV(1), 37-42.
Organisasi Perburuhan Internasional. (2012). Profil Pekerjaan yang Layak INDONESIA. Switzerland: International Labour Office.
Prihartanta, W. (2015). Ensiklopedia umum (Nasional). Jurnal Adabiya, V(85), 1-14.
Purbosari, P. M. (2016). Pembelajaran berbasis proyek membuat ensiklopedia Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) untuk meningkatkan academic skill pada mahasiswa. Scholaria, VI(3), 231-238.
Santrock, J. W. (2007). Remaja (11th Edition ed.). Jakarta: Erlangga.
Sunarto, & Hartono, A. (2008). Perkembangan peserta didik. Jakarta: Rineka Cipta.
Zamroni, E., & Rahardjo, S. (2015). Manajemen bimbingan dan konseling berbasis permendikbud nomor 111 tahun 2014. Jurnal Konseling GUSJIGANG, I(1), 1-12.
Published
2018-12-31