LEARNING MATHEMATICS IN PANDEMIC COVID-19

  • Chrisnaji Banindra Yudha STKIP Kusuma Negara
  • Dyah Anungrat Herzamzam STKIP Kusuma Negara
Keywords: Pembelajaran Matematika, Googleclassroom, Telegram, PGSD, Covid-19

Abstract

Pada massa Pandemi Novel Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) beberapa model pembelajaran dalam jaringan (Daring) diterapkan pada dunia pendidikan. Salah satu pembelajaran Daring yang diterapkan di STKIP Kusuma Negara adalah melalui aplikasi google classroom. Adapun dalam penelitian ini pembelajaran matematika yang yang dilaksanakan secara daring melalui perpaduan media belajar Telegram dan google classroom. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui 1) respon mahasiswa dalam kemudahan akses perpaduan media belajar telegram dan google classroom 2) pemahaman materi dalam pembelajaran dengan menggunakan perpaduan media belajar telegram dan google classroom, 3) keefektifan perpaduan media belajar telegram dan google classroom dalam pembelajaran matematika. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian deskriptif kualitatif melalui teknik survey. Instrumen penelitian yang digunakan berupa angket dan wawancara secara online yang diberikan kepada mahasiswa Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) sebanyak 60 orang mahasiswa aktif yang menempuh perkuliahan Pendidikan Matematika SD 1 di semester 4 dan 6. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebanyak 75,4% mahasiswa setuju dalam kemudahan akses perpaduan media belajar telegram dan Googleclassroom, sebanyak 80,5% mahasiswa  setuju dalam pemahaman materi dalam pembelajaran dengan menggunakan perpaduan media belajar telegram dan Googleclassroom, sebanyak 76% mahasiswa setuju perpaduan media belajar telegram dan Googleclassroom dalam pembelajaran matematika efektif. Dapat disimpulkan bahwa perpaduan telegram dan googleclassroom dalam pembelajaran matematika pada masa pandemi covid-19 diterima mahasiswa dengan baik, hal ini dilihat tanggapan mahasiswa melalui instrumen yang disampaikan dan dinyatakan setuju.  Namun, lebih baik jika dipadukan dengan beberapa platform online lain.

Published
2020-10-25