Hubungan Berat Badan dan Kapasitas Vital terhadap VO2Max pada Anggota Ekstrakurikuler Futsal SMAN 1 Cibungbulang

  • Erika Habibah
  • Junaidi Junaidi
  • Iwan Hermawan
Keywords: Berat Badan, Kapasitas Vital, VO2Max

Abstract

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui hubungan antara berat badan dengan VO2Max pada anggota ekstrakulikuler futsal SMAN 1 Cibungbulang. (2) mengetahui hubungan antara kapasitas vital dengan VO2Max pada anggota ekstrakulikuler futsal SMAN 1 Cibungbulang. (3) mengetahui hubungan antara berat badan dan kapasitas vital terhadap VO2Max pada anggota ekstrakurikuler futsal SMAN 1 Cibungbulang. Penelitian ini dilaksanakan di lapangan SMAN 1 Cibungulang pada tanggal 4 Juni 2016. Metode yang digunakan adalah metode survey dengan teknik korelasi multivariate. Dengan teknik pengambilan sampel purposive sampling, yang berjumlah 30 orang dari populasi 42 orang. Teknik analisis data yang digunakan adalah regresi sederhana. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik statistik dengan uji-t pada taraf signifikan a = 0,05 teknik analisis data yang digunakan dalah regresi sederhana. Dengan langkah-langkah (1) mencari persamaan regresi, (2) mencari koefisien korelasi, (3) uji keberartian koefisien korelasi, (4) uji keberartian koefisien korelasi ganda, (5) mencari koefisien determinasi. Data tes akhir persamaan regresi berat badan diperoleh Ŷ= 53,09 + (-0,326)X1. Data tes akhir persamaan regresi kapasitas vital diperoleh Ŷ= 31,98 + 0,075X2. Regresi ganda berat badan dan kapasitas vital terhadap VO2Max diperoleh hasil Ŷ= 55,292 + (-0,33)X1 + (-0,061)X2. Kesimpulan akhir yang diperoleh melalui penelitian ini adalah berat badan mempengaruhi VO2Max sebesar 4,356%, kapasitas vital mempengaruhi VO2Max sebesar 4,5161% dan hubungan berat badan dan kapasitas vital terhadap VO2Max sebesar 44,0896%.

Kata Kunci: Berat Badan, Kapasitas Vital, VO2Max.

Published
2017-11-13