ANALISIS FUNGSI KALIMAT TUNGGAL PADA DIALOG DALAM NASKAH DRAMA SALING MALING

Authors

  • Ahmad Maulana Ghufar Universitas Negeri Jakarta

Keywords:

dialog, fungsi sintaksis, kalimat tunggal , naskah drama

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan bentuk konstruksi fungsi sintaksis pada dialog dalam naskah drama Saling Maling. Analisis tersebut meliputi analisis pola kalimat berdasarkan fungsi sintaksis dan analisis kalimat berdasarkan bentuk sintaksis. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif. Metode dan teknik penyediaan data yang digunakan adalah metode simak dan teknik catat. Pada tahap analisis data, penelitian ini menggunakan metode agih dan teknik Bagi Unsur Langsung (BUL). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pola kalimat tunggal yang ditemukan pada naskah drama Saling Maling terdiri atas pola S-P-Pel, S-P-Pel, S-P-O-Ket, S-P-Pel, S-P-Ket, Ket-S-P-Ket, S-P-Pel-Ket, S-P-Ket, S-P-Pel-Ket, S-P-O, Ket-P-O-Ket, S-P-Ket, S-P-O-Ket, S-P-O, S-P-O. Pola S-P-Pel, S-P-Ket, dan S-P-O adalah pola yang paling banyak ditemukan dalam data ini, masing-masing muncul sebanyak 3 kali. Lebih lanjut, berdasarkan analisis kalimat berdasarkan bentuk sintaksisnya, dalam naskah drama Saling Maling ditemukan tiga bentuk, yaitu deklaratif, imperatif, dan interogatif. 

Kata kunci: dialog, fungsi sintaksis, kalimat tunggal, naskah drama 

Downloads

Published

2024-12-30