PERILAKU MEROKOK PADA PELAJAR

Authors

  • Alvi Syahry Universitas Negeri Jakrta

Keywords:

pelajar, merokok, pendidikan, edukasiips

Abstract

ABSTRAK

  Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan gambaran tentang kondisi perilaku merokok pada pelajar SMP Negeri 14 Jakarta Timur. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif, dengan teknik pengumpulan data melalui angket (kuesioner) tertutup, observasi, wawancara dan dokumentasi. Subjek penelitian ini adalah pelajar merokok, dan guru SMP Negeri 14 Jakarta. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perilaku merokok pada pelajar dipengaruhi oleh tiga faktor yaitu, faktor kondisi sosial, faktor psikologi, dan ketidaksadaran dari bahaya rokok itu sendiri. Kondisi sosial pelajar telah mempengaruhi terbentuknya perilaku merokok pada pelajar SMP Negeri 14 Jakarta, kondisi sosial yang dapat mempengaruhi yaitu perilaku keluarga yang merokok, interkasi antar teman sebayanya, dan tidak pedulinya lingkungan masyrakat sekitar terhadap pelajar yang merokok. Pada kondisi psikologi juga mendukung pelajar SMP Negeri 14 Jakarta untuk mempertahankan perilaku merokoknya, dengan berbagai alasannya seperti merokok dapat memberikan ketenangan, merokok dapat mengurangi ketegangan, dan juga merokok dapat menghilangkan rasa kesepian pada pelajar. Sedangkan faktor lain yang mendukung yaitu kurangnya kesadaran akan bahaya dari rokok itu sendiri, dengan sudah diberikannya pengetahuan akan bahayanya merokok. Namun, pelajar tetap saja melakukan perilakunya tanpa menghiraukan bahaya dari rokok itu sendiri.

Kata Kunci: Perilaku Merokok, Pelajar, Rokok

 

 

 

 

 

ABSTRACT

 The smoking behaviour of the middle students can be influenced by several faktors, for instance, social circumstances, the psychological condition and other supporting faktors. In this study, the conditions of smoking behaviour for students and teachers of SMP Negeri 14 Jakarta will be analyzed. The research method is used the descriptive. The data were collected through the closed questionnaires, observation, interviews and documentation. Based on these processes, the results showed that the social conditions of students influence the formation of smoking behaviour, including the habits of family members who smoke, interactions between their friends and the lack of care of the community to the student who has smoking addict. The psychology of student also a greatly significant role in smoking behaviour among middle school students. They keep to be smokers due to having reasons, such as that smoking will be able to soothe their mind, believed to reduce the tension that they feel and smoking will eliminate the loneliness. Besides, the short of awareness of students related to the dangers of smoking enhance the reasons why students find it hard to stop smoking. Even though information about the dangers of smoking was available everywhere, it does not make them stop smoking and care about their health.

Keywords: Smoking Behaviour, Students, Smoke

Downloads

Published

2020-08-31

How to Cite

Alvi Syahry. (2020). PERILAKU MEROKOK PADA PELAJAR. Edukasi IPS, 4(2), 39–44. Retrieved from https://journal.unj.ac.id/unj/index.php/eips/article/view/16953

Issue

Section

Articles