Pengaruh Komitmen Organisasi dan Stres Kerja Terhadap Turnover Intention Pada Karyawan PT X Jakarta

  • Jasmine Adinda Bawana Universitas Negeri Jakarta
  • Sholikhah Universitas Negeri Jakarta
  • Agung Wahyu Handaru Universitas Negeri Jakarta
Keywords: Komitmen Organisasi, Stres Kerja, Turnover Intention

Abstract

Tujuan dari penelitian  ini adalah: 1) Deskripsi dari komitmen organisasi, stres kerja, dan turnover intention pada karyawan Sektor Financial PT X Jakarta, 2) Pengaruh komitmen organisasi terhadap turnover intention pada karyawan Sektor Financial PT X Jakarta, 3) Pengaruh stres kerja terhadap turnover intention pada karyawan Sektor Financial PT X Jakarta, 4) Model penelitian komitmen organisasi dan stres kerja dapat memprediksikan turnover intention pada karyawan Sektor Financial PT X Jakarta. Penelitian ini dilakukan pada 116 karyawan Sektor Financial PT X Jakarta. Teknik yang digunakan dalam pengumpulan data, yaitu dengan metode survei dengan cara menyebarkan kuesioner kemudian diolah menggunakan program SPSS 24. Penelitian ini menggunakan analisis deskriptif dan eksplanatori. Hasil yang didapat dari regresi menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang negatif dan signifikan antara komitmen organisasi terhadap turnover intention dan pengaruh yang positif dan signifikan antara stres kerja terhadap turnover intention, serta model penelitian komitmen organisasi dan stres kerja dapat memprediksi turnover intention pada karyawan Sektor Financial PT X Jakarta dengan nilai Fhitung > Ftabel (57,492 > 3,08) dan signifikan (0,000 < 0,05).

Published
2022-10-21