ANALISIS PENGARUH NILAI IPM DAN JUMLAH PENDUDUK TERHADAP TIMBUNAN SAMPAH DI TPA SE-PROVINSI KEPULAUAN BANGKA BELITUNG: SEBUAH STUDI PENDAHULUAN
DOI:
https://doi.org/10.21009/jgg.081.01Kata Kunci:
Standar hidup layak, Lingkungan, Bangka BelitungAbstrak
Kajian ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana nilai IPM mempengaruhi jumlah sampah timbunan di Tempat Pembuangan Sampah (TPA) yang terdapat di tiap-tiap kabupaten/kota se-Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Data yang digunakan merupakan data sekunder yang didapat dari Biro Pusat Statistik (BPS) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dan Data dari Kantor Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan. Metode penelitian bersifat kuantitatif deskritif dengan menggunakan regresi sederhana dan metode rasio. Dari hasil pengujian didapat bahwa semakin tinggi nilai IPM suatu daerah semakin tinggi pula timbunan sampah di TPA daerah tersebut, artinya nilai IPM yang tinggi tidak memberikan korelasi positif terhadap penurunan timbunan sampah yang ada di TPA. Selain itu didapat pula bahwa besarnya jumlah penduduk di satu daerah di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung belum tentu menyebabkan timbunan sampah di TPA daerah tersebut tinggi. Kajian ini merekomendasikan pentingnya untuk memasukkan indikator kebersihan ke dalam IPM.