Perbedaan Manajemen Stres pada Remaja dengan Kepribadian Introvert dan Ekstrovert di SMAN 68 Jakarta

Authors

  • Kurnia Baktiyar PKK UNJ
  • Uswatun Hasanah PKK UNJ
  • Sitti Nursetiawati Tata Rias UNJ

DOI:

https://doi.org/10.21009/JKKP.031.01

Keywords:

perbedaan, Manajemen, stress, ekstrovert, introvert

Abstract

Remaja perlu manajemen stres yang baik untuk menghindari berbagai dampak negatif. Manajemen stres yang baik membuat remaja mampu menjaga diri mereka dari perbuatan negative dari stres yang dialaminya dan mencari jalan keluar yang positif untuk mengatasi masalahnya. Manajemen stres yang baik dipengaruhi oleh kepribadian. Kepribadian remaja dapat digolongkan menjadi kepribadian ekstrovert dan introvert. Tipe-tipe kepribadian yang berbeda akan memberi gambaran mengenai manajemen stres yang berbeda. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui perbedaan manajemen stres pada remaja dengan kepribadian introvert dan ekstrovert di SMAN 68 Jakarta. Penelitian dilaksanakan di Jakarta pada bulan Januari sampai dengan bulan Mei 2016. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan metode penelitian menggunakan metode kuantitatif survei dan pendekatan komparatif.  Populasi penelitian ini adalah siswa/i remaja madya usia 16-17 tahun di kelas XI SMAN 68 Jakarta dengan jumlah sampel penelitian adalah 168 responden. Data pengujian hipotesis menggunakan pooled varians t-test. Hasil perhitungan t-test menunjukkan thitung (0,001) < ttabel (1,974). Hal ini menjelaskan bahwa adanya perbedaan antara manajemen stres pada remaja dengan kepribadian introvert dan ekstrovert di SMAN 68 Jakarta.

Downloads

Published

2016-04-11