KONTEN DI MEDIA SOSIAL INSTAGRAM SEBAGAI SARANA EDUKASI KESETARAAN GENDER DALAM KELUARGA PADA REMAJA

Authors

  • Salwa Fahira Supratman .
  • Ana Universitas Pendidikan Indonesia, Jl. Dr. Setiabudhi No. 229 Bandung, 40154, Indonesia
  • Nenden Rani Rinekasari Universitas Pendidikan Indonesia, Jl. Dr. Setiabudhi No. 229 Bandung, 40154, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.21009/JKKP.102.09

Keywords:

Gender, Kesetaraan Gender, Keluarga, Remaja, Instagram

Abstract

Abstrak

Permasalahan pada penelitian ini yaitu masih terjadinya ketidakadilan gender yang dialami remaja di dalam keluarga. Upaya untuk menciptakan kesetaraan gender dalam keluarga pada remaja yaitu dibutuhkannya edukasi. Penyampaian edukasi yang mudah dipahami remaja yaitu melalui komunikasi visual, media sosial instagram merupakan media sosial yang karakteristik utamanya adalah media visual. Berdasarkan hal tersebut, peneliti bertujuan untuk membuat Konten di Media Sosial Instagram sebagai Sarana Edukasi Kesetaraan Gender dalam Keluarga pada Remaja. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriftif kualitatif dengan pendekatan Research and Development (Penelitian dan Pengembangan), dengan pendekatan PPE yang terdiri dari tiga tahap yaitu Planning, Production, and Evaluation. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan pengisian kuesioner oleh remaja awal usia 12-15 tahun dan expert judgment yang terdiri dari dua ahli materi dan dua ahli media. Hasil temuan penelitian yang diperoleh dari validasi bahwa Konten Edukasi Kesetaraan Gender dalam Keluarga termasuk kedalam kriteria sangat layak, baik dari segi materi maupun segi media. Hasil validasi tersebut menunjukan bahwa Konten Edukasi Kesetaraan Gender dalam Keluarga yang telah dibuat sangat layak untuk digunakan kepada remaja. Rekomendasi bagi peneliti selanjutnya, diharapkan dapat melanjutkan penelitian ini dengan mengimplementasikan Konten Edukasi Kesetaraan Gender dalam Keluarga untuk diuji coba secara langsung pada remaja.

 

Abstract

The problem in this study is that there is still gender inequality experienced by adolescents in the family. Efforts to create gender equality in the family in adolescents are the need for education. The delivery of education that is easy for adolescents to understand is through visual communication, social media Instagram is a social media whose main characteristics are visual media. Based on this, the researcher aims to create content on Instagram as a means of educating gender equality in the family for adolescents. The method used in this research is descriptive qualitative with a Research and Development approach, with a PPE approach consisting of three stages, namely Planning, Production, and Evaluation. Data collection techniques were carried out by filling out questionnaires by early teens aged 12-15 years and expert judgment consisting of two material experts and two media experts. The research findings obtained from the validation that the Gender Equality Education Content in the Family is included in the very feasible criteria, both in terms of material and in terms of media. The validation results show that the Gender Equality in the Family Educational Content that has been made is very feasible to be used for teenagers. Recommendations for further researchers are expected to continue this research by implementing Gender Equality Education Content in the Family to be tested directly on adolescents. 

Downloads

Published

2023-10-31