PENGEMBANGAN E-MODUL JENIS NAPZA DENGAN FLIP PDF PROFESSIONAL DI SMK PEKERJAAN SOSIAL

Authors

  • Anis Fitri Jamilah Program Studi Pendidikan Kesejahteraaan Keluarga, Universitas Pendidikan Indonesia, Jl. Dr. Setiabudi no.299 Kota Bandung, 40154, Indonesia
  • Yoyoh Jubaedah Program Studi Pendidikan Kesejahteraaan Keluarga, Universitas Pendidikan Indonesia, Jl. Dr. Setiabudi no.299 Kota Bandung, 40154, Indonesia
  • Neni Rohaeni Program Studi Pendidikan Kesejahteraaan Keluarga, Universitas Pendidikan Indonesia, Jl. Dr. Setiabudi no.299 Kota Bandung, 40154, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.21009/JKKP.102.08

Keywords:

E-modul, Jenis NAPZA, Flip PDF Professional, Motivasi Belajar, SMK Pekerjaan Sosial

Abstract

Abstrak

Permasalahan dalam penelitian ini adalah kurangnya bahan ajar berbasis teknologi yang menarik untuk meningkatkan motivasi belajar siswa di SMK Pekerjaan Sosial. Salah satu upaya yang dilakukan adalah pengembangan e-modul interaktif tentang jenis NAPZA menggunakan aplikasi Flip PDF Professional. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan e-modul yang efektif dan menarik dalam meningkatkan motivasi belajar siswa. Metode yang digunakan adalah metode deskriptif dengan model pengembangan ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, and Evaluation). Hasil validasi oleh ahli materi menunjukkan tingkat kelayakan sebesar 87,5%, sedangkan validasi oleh ahli media memperoleh persentase 89,2%. Uji keterbacaan yang melibatkan peserta didik menunjukkan bahwa seluruh responden (100%) setuju bahwa e-modul mudah digunakan. Berdasarkan hasil penelitian, e-modul tentang jenis NAPZA yang dikembangkan menggunakan aplikasi Flip PDF Professional memenuhi kriteria sangat layak dari segi materi, tampilan, dan manfaat. E-modul ini dapat dijadikan bahan ajar untuk meningkatkan motivasi serta hasil belajar siswa di SMK Pekerjaan Sosial. Sebagai rekomendasi, guru diharapkan dapat memanfaatkan teknologi dalam pembelajaran agar lebih menarik dan interaktif. Penelitian selanjutnya disarankan untuk mengimplementasikan e-modul ini dalam skala yang lebih luas guna menguji efektivitasnya serta mengukur ketercapaian hasil belajar sebelum dan sesudah penggunaannya.

 

Abstract

The problem in this study is the lack of technology-based teaching materials that are engaging enough to enhance students' learning motivation at the Social Work Vocational High School. One of the efforts undertaken is the development of an interactive e-module on types of narcotics using the Flip PDF Professional application. This study aims to develop an effective and engaging e-module to improve students' learning motivation. The research method used is a descriptive method with the ADDIE development model (Analysis, Design, Development, Implementation, and Evaluation). The validation results from subject matter experts indicate a feasibility level of 87.5%, while media experts' validation results reached 89.2%. A readability test involving students showed that all respondents (100%) agreed that the e-module is easy to use. Based on the research findings, the e-module on types of narcotics developed using the Flip PDF Professional application meets the criteria of being highly feasible in terms of content, design, and benefits. This e-module can serve as teaching material to enhance students' motivation and learning outcomes at the Social Work Vocational High School. As a recommendation, teachers are encouraged to utilize technology in the learning process to make it more engaging and interactive. Future research is suggested to implement this e-module on a larger scale to evaluate its effectiveness and measure students' learning achievements before and after its use.

Downloads

Published

2023-10-31