PENGEMBANGAN DAN PENERAPAN SISTEM INFORMASI ADMINISTRASI SURAT PENGANTAR RT DI RW 22 METLAND KABUPATEN BOGOR
DOI:
https://doi.org/10.21009/j-koma.v1i1.23964Abstract
Pengajuan, penerbitan, dan pengelolaan Surat Pengantar merupakan salah satu kegiatan administrasi dan pelaksanaan pelayanan di lingkungan RW. Surat pengantar adalah surat yang dibutuhkan ketika warga ingin membuat berbagai macam dokoumen kependudukan yang mana surat pengantar ini akan disetujui pertama kali oleh ketua RT dan ketua RW sebelum diserahkan ke pihak Desa atau Kelurahan perihal pembuatan dokumen kependudukan. Pelayanan administrasi surat
pengantar di RW 22 Metland masih menggunakan sistem manual yang memakan banyak waktu, tenaga dan biaya. Pada penelitian ini, dikembangkan Sistem Informasi berbasis website yang bertujuan untuk mengelola kegiatan pengurusan surat pengantar dan pendataan warga. Jalan penelitian meliputi analisis kebutuhan sistem, desain sistem, coding, dan pengujian sistem. Berdasarkan pengujian yang telah dilakukan, meskipun sebagian besar fitur dalam sistem telah berjalan dengan baik, tetapi sistem belum dapat diimplementasikan langsung ke warga karena masih perlu adanya penyempurnaan dari segi keamanan, tampilan, serta penyesuaian dengan template surat dan penomoran surat.