Kajian Kelancaran Prosedur Matematis Siswa pada Materi Eksponen Kelas X SMK Unggulan Sambas
DOI:
https://doi.org/10.21009/jrpms.091.08Keywords:
Kelancaran Prosedur Matematis, Materi EksponenAbstract
Penelitian ini bertujuan menganalisis kelancaran prosedural matematis siswa pada materi eksponen. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif. Teknik pengambilan sampel adalah purposive sampling. Subjek penelitian adalah 6 siswa kelas X SMK Negeri Unggulan Sambas. Sampel penelitian ini terdiri dari enam siswa yang dikelompokkan berdasarkan tingkat kemampuannya, yakni dua siswa memiliki kemampuan tinggi, dua siswa memiliki kemampuan sedang dan dua siswa memiliki kemampuan rendah. Teknik pengumpulan data meliputi tes, wawancara, dan dokumentasi. Tes ini terdiri dari 3 soal untuk mengukur tiga indikator kelancaran prosedural matematis, yaitu efisiensi, fleksibilitas, dan akurasi. Teknik analisis data dilakukan secara deskriptif melalui analisis yang dilakukan dengan menjabarkan hasil jawaban siswa berkaitan dengan kelancaran prosedural matematis siswa. Hasil penelitian yaitu kedua siswa dengan kemampuan tinggi berhasil mencapai indikator fleksibilitas, efisiensi, dan akurasi, karena mereka memiliki pemahaman yang baik tentang kapan dan bagaimana menggunakan prosedur. Dua siswa dengan kemampuan sedang menunjukkan fleksibilitas dan akurasi, tetapi tidak memenuhi indikator efisiensi karena banyaknya prosedur berulang dalam pengerjaan soal. Dua siswa lain dengan kemampuan rendah memenuhi fleksibilitas tetapi tidak mencapai akurasi dan efisiensi, karena pemahaman yang kurang mengakibatkan penyelesaian yang terlalu panjang dan kesalahan dalam perhitungan.
References
Badjeber, R., & Mailili, W. H. (2018). Analisis Pengetahuan Prosedural Siswa Kelas SMP Pada Materi Sistem Persamaan Linear Dua Variabel Ditinjau dari Gaya Kognitif. Jurnal Penelitian dan Pembelajaran Matematika, 11(2), 41–54.
Badjeber, R. (2022). Analisis Procedural Fluency Matematis Mahasiswa Pada Materi Bilangan. Jurnal Pembelajaran Matematika dan Sains, 3(2), 43–52.
Cartwright, K. (2018). Exploring mathematics fluency: theachers’ conceptions and descriptions of students.In by J. Hunter, P. Perger & L. Darragh (Eds), Making waves, opening spaces: Proceeding of MERGA (Mathematics Education Research Group of Australasia, (202-209) Auckland, New Zealand.
Firdaus, H. P. E. (2019). Kelancaran Prosedural Matematis Mahasiswa Dalam Menyelesaikan Masalah Matematika. Prosiding KNPMP IV. Universitas Muhammadiyah Surakarta.
Hapsari, N, A., Salsabila, E., & Meidianingsih, Q. (2023). Pengaruh Model Pembelajaran Search, Solve, Create and Share (SSCS) terhadap Kemampuan Pemahaman Konsep Matematis Peserta Didik SMP Negeri 15 Kota Tanggerang Selatan. JRPMS(Jurnal Riset Pembelajaran Matematika Sekolah), 7(2), 42-51.
Haryandika, U. W., Utami, C., & Prihatiningtyas, N. C. (2017). Analisis Kelancaran Prosedural Matematis Siswa pada Materi Persamaan Eksponen Kelas X SMA Negeri 2 Singkawang. Jurnal Pendidikan Matematika Indonesia, 2(2), 72-77.
Kilpatrick. J., Swafford, J., & Findell, B. (2001). Adding It Up: Helping Children Learn Mathematics. National research council (Eds.). Washington, DC: National Academy Press.
Kurniawati, F., Ambarwati, L., & Hakim, L, E. (2022). Meningkatkan Kemampuan Pemecahan Masalah dan Disposisi Matematis Siswa Kelas XI SMAN 1 Cikarang Pusat dengan Model Pembelajaran Problem Based Learning Berbasis E-Learning. JRPMS (Jurnal Riset Pembelajaran Matematika Sekolah), 6(1), 1-11.
NCTM. (2014). Procedural fluency in mathematics. Reston VA: NCTM.
Safitri, A., Lestari, K, E. (2022). Analisis Kelancaran aparosedural Matematis Siswa Berdasarkan Kemandirian Belajar. Jurnal Educatio, 8(2), 444-452.
Sari, N., Yusmin, E., Nursangaji, A., (2018). Kelancaran Prosedural Siswa Dalam Menyelesaikan Soal Persamaan Kuadrat Dikelas X SMKN 2 Pontianak. Jurnal Pendidikan Dan Pembelajaran Khatulistiwa, 7(2), 1-9.
Sugiyono. (2019). Metodelogi Penelitian Kuantitatif dan Kualitatif dan R&D. Bandung: ALFABETA.
Susanty, A. (2018). Analisis Kemampuan Koneksi Matematis Berdasarkan NCTM siswa SMA Kelas X IPA Pada Materi Eksponen Dan Logaritma. Jurnal Pendidikan Tambusai, 2(4), 870-876.
Tuner, D, P., (2020). Sampling Methods in Research Design. Headache: The Journal Of Head & Face Pain, 60(1), 8-12.
Wawan., Talib, A., Djam’an, N. (2018). Analisis Konseptual Dan Prosedural Siswa Dalam Menyelesaikan Soal Matematika Berdasarkan Gaya Belajar. IMED : Issues in Mathematics Education, 1(2), 1-7.
Wijayanti, S, P., Suswandari, M. (2022). Dampak Penggunaan Media Sempoa Dalam Pembelajaran Matematika Kelas Rendah Di Sekolah Dasar. Mathema Journal, 4(1), 58-66.