Usulan Desain Layout Prasarana di Terminal Barang Kota Denpasar
DOI:
https://doi.org/10.21009/logistik.v17i01.48534Keywords:
Usulan Desain Layout Prasarana di Terminal Barang Kota DenpasarAbstract
Kota Denpasar merupakan salah satu kota yang berada di Provinsi Bali dan memiliki satu- satunya Terminal Barang yang ada di Provinsi Bali. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi dan menganalisis kondisi prasarana Terminal Barang Kota Denpasar saat ini, serta membandingkannya dengan standar pelayanan minimal yang diatur dalam Peraturan Menteri Nomor PM 102 Tahun 2018 tentang Penyelenggaraan Terminal Barang. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif yang didukung dengan sosiologis empiris, yaitu mengkaji perundang-undangan, peraturan, teori-teori hukum, dan pendapat para ahli sebagai data sekunder, kemudian dikaitkan dengan kondisi aktual. Penelitian ini bersifat deskriptif, memberikan gambaran dan interpretasi kondisi serta hubungan yang ada berdasarkan data yang diperoleh. Hasil penelitian menunjukkan bahwa banyak fasilitas di Terminal Barang Kota Denpasar yang belum tersedia dan beberapa fasilitas yang ada perlu diperbaiki dan diperbaharui agar sesuai dengan fungsinya. Sirkulasi kendaraan di terminal juga masih mengalami masalah karena tidak adanya jalur khusus antara kendaraan angkutan barang dan kendaraan pribadi. Berdasarkan perhitungan kebutuhan fasilitas, terminal memerlukan beberapa pengadaan fasilitas seperti fasilitas kesehatan, alat pemadam kebakaran, dan perlengkapan jalan. Selain itu, perbaikan fasilitas kebersihan, toilet, tempat istirahat awak kendaraan, serta jalur keberangkatan dan kedatangan juga diperlukan. Desain layout yang diusulkan memperhatikan kriteria arus sirkulasi di dalam terminal untuk menghindari masalah di masa depan, termasuk pemisahan jalur khusus kendaraan angkutan barang dengan kendaraan pribadi, serta pemasangan rambu dan marka jalan sesuai peraturan. Penelitian ini memberikan rekomendasi yang dapat dijadikan acuan oleh Dinas Perhubungan Kota Denpasar dalam merancang ulang layout Terminal Barang Kota Denpasar guna meningkatkan efisiensi dan keamanan operasional terminal.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Authors who publish with this Journal agree to the following terms:
- Author retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a creative commons attribution licensethat allow others to share the work within an acknowledgement of the work’s authorship and initial publication of this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangementfor the non-exclusive distribution of the journal’s published version of the work (e.g. acknowledgement of its initial publication in this journal).
- Authors are permitted and encouraged to post their work online(e.g. in institutional repositories or on their websites) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published works.
-
Users/public use of this website will be licensed to CC BY-NC-SA Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License