HASIL BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN DAN PENGURANGAN BILANGAN BULAT MELALUI PENGGUNAAN ALAT PERAGA PADA SISWA KELAS V SDN KELENDER 16 PAGI
Keywords:
Hasil Belajar Matematika, Pengunaan Alat PeragaAbstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar siswa tentang penjumlahan dan pengurangan bilangan bulat melalui penggunaan alat peraga pada pelajaran matematika di SD Negeri Klender 16 Pagi Penelitian ini diadakan di SD Negeri Klender 16 Pagi Jakarta Timur. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas V pada semester I tahun ajaran 2011/2012 yang berjumlah 30 orang. Hasil penelitian menunjukkan persentase nilai pemantau tindakan kelas siklus I sebesar 68,89% dan pada siklus II meningkat menjadi 87,77%. Adapun hasil belajar matematika pada siklus I yang mendapatkan nilai ≥60 sebanyak 20 siswa atau sebesar 66,67% meningkat menjadi 25 siswa atau sebesar 83,33% di siklus II dengan indikator pencapaian 75% dari jumlah siswa mencapai nilai KKM 60, maka hasil belajar matematika tentang penjumlahan dan pengurangan bilangan bulat dapat meningkat melalui penggunaan alat peraga. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa hasil belajar matematika siswa kelas V SD Negeri Klender 16 Pagi Jakarta Timur dapat ditingkatkan melalui penggunaan alat peraga. Implikasi hasil penelitian ini adalah bahwa melalui penggunaan alat peraga merupakan salah satu teknik pembelajaran yang dapat meningkatkan hasil belajar matematika tentang penjumlahan dan pengurangan bilangan bulat siswa di SDN Klender 16 Pagi Jakarta Timur.