PENINGKATAN KREATIVITAS MELALUI KERAJINAN TANGAN DENGAN PEMANFAATAN SAMPAH ORGANIK DAN ANORGANIK PADA SISWA KELAS IV SDN WANASARI 08 CIBITUNG-BEKASI
Abstract
Penelitian ini berupa Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang bertujuan untuk peningkatan kreativitas melalui kerajinan tangan dengan pemanfaatan sampah organik dan anorganik. SDN Wanasari 08 Cibitung-Bekasi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian tindakan kelas dengan menggunakan model siklus dari Kemmis dan Taggart. Penelitian Tindakan Kelas dilaksanakan dalam dua siklus dan setiap siklus melalui tahap perencanaan, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemerolehan data pada siklus I presentase kreativitas kerajinan tangan siswa mencapai 60%. Adapun pada siklus II menunjukkan peningkatan kreativitas kerajinan tangan yang signifikan yaitu sebesar 85%. Berdasarkan data yang diperoleh dapat disimpulkan bahwa kreativitas melalui kerajinan tangan dapat ditingkatkan dengan pemanfaatan sampah organik dan anorganik.