Kulit Jagung sebagai Media Kreasi Seni Rupa yang Mudah Dikembangkan
Keywords:
kulit jagung, media kreasi, seni rupaAbstract
Melalui Pengembangan kreasi kulit jagung sebagai media kreasi seni rupa diharapkan dapat menambah kreasi seni kulit jagung yang ada, membangun kolaborasi antara perguruan tinggi dengan Lembaga lain seperti guru seni budaya, dinas Pendidikan, pariwisata dan badan ekonomi kreatif sehingga upaya ini didukung oleh banyak pihak dan diharapkan akan memiliki dampak yang luas bagi Pendidikan terutama siswa dan Lembaga yang terlibat. Dalam rangka pengembangan pemanfaatan kulit jagung sebagai media kreasi, peneliti berupaya mengembangkan kreasi kriya dari kulit jagung agar memperoleh varian produksi yang lebih banyak dan lebih berkualitas dari sebelumnya serta dapat mengimplementasikan di Sekolah melalui pembinaan para guru Seni Budaya alumni RPL UNJ dan guru Seni Budaya pada umumnya. Adapun Penelitian yang dilakukan kali ini adalah menemukan kemungkinan- kemungkinan baru untuk mengembangkan kreasi kriya kulit jagung berdasarkan kreasi yang telah ada seperti bunga dalam vas, boneka dan tas dari kulit jagung. Kemungkinan pertama yang akan peneliti coba antaralain adalah; membuat rangkaian bunga untuk ungkapan hari bahagia di saat pertunanggan, pernikahan, ulang tahun, ulang tahun perkawinan, wisuda, fotobut dan back drop untuk beragam acara hari bahagia keluarga seperti ulang taghun, lamaran dan pernikahan dari kulit jagung sehingga dapat menambah variasi produk yang ada dan mengubah/meminimalisir tradisi pembuatan karya dari plastic menjadi bahan alam seperti kulit jagung dan lainnya.