Pengetahuan Mengenai Hidrasi Pada Atlet Mahasiswa Olahraga Permainan

  • Risti Nurfadhila Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Yogyakarta
  • Ratna Budiarti Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Yogyakarta
Keywords: Hidrasi, Atlet, Olahraga Permainan

Abstract

Kehilangan cairan merupakan salah satu faktor yang dapat mempengaruhi peforma atlet. Oleh karena
itu, seorang atlet harus memiliki pengetahuan hidrasi yang baik. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk
mengetahui pengetahuan, sikap dan perilaku mengenai hidrasi pada atlet mahasiswa olahraga permainan. Metode
survei digunakan pada penelitian ini. Instrumen yang digunakan adalah kuesioner untuk mengenai pengetahuan
hidrasi. Sejumlah 148 atlet mahasiswa olahraga permainan berpartisipasi menjadi responden penelitian. Analisis
data menggunakan persentase. Hasil analisis data menunjukkan bahwa tidak ada responden yang memperoleh
skor sempurna, namun mayoritas responden yaitu 77,70% memiliki pengetahuan hidrasi yang baik. Hasil
penelitian tersebut menunjukkan masih perlunya optimalisasi dan pengembangan program peningkatan
pengetahuan hidrasi atlet untuk dapat mendukung pencapaian performa optimal.

Published
2022-06-27