LEARNING CYCLE 5E MENGGUNAKAN E-LEARNING BERBASIS SCHOOLOGY PADA MATERI ELASTISITAS DAN HUKUM HOOKE

  • Monalisa Monalisa 1Program Studi Pendidikan Fisika, 2 Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Jakarta, 3 Jl. Rawamangun Muka no. 1 DKI Jakarta, Indonesia, 13220
  • Agus Setyo Budi 1Program Studi Pendidikan Fisika, 2 Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Jakarta, 3 Jl. Rawamangun Muka no. 1 DKI Jakarta, Indonesia, 13220
  • Vina Serevina 1Program Studi Pendidikan Fisika, 2 Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Jakarta, 3 Jl. Rawamangun Muka no. 1 DKI Jakarta, Indonesia, 13220

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan learning cycle 5E menggunakan e-learning berbasis Schoology pada materi elastisitas dan hukum Hooke yang digunakan dalam pembelajaran fisika. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode Research and  Development (RnD) dengan model ADDIE. Model ADDIE yang meliputi lima tahapan yaitu tahap analisis (Analyze), tahap perencanaan (Design), tahap pengembangan (Development), tahap implementasi (Implement), dan tahap evaluasi (Evaluate). E-learning merupakan media pembelajaran yang bisa digunakan oleh guru dan peserta didik sebagai media penunjang belajar kapanpun dan dimanapun. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini adalah  produk berupa e-learning fisika yang dilengkapi dengan fitur pembelajaran seperti menampilkan materi, video, assigment, quiz, forum untuk diskusi dan rapor. Selain itu, dengan adanya model Learning Cycle 5E (Engage, Explore, Explain, Elaborate, Evaluation) yang diterapkan dalam pembelajaran yang sedang dipelajari, dengan bantuan guru sebagai fasilitator baik dikelas maupun diluar kelas. Berdasarkan hasil validasi ahli materi mendapatkan rata-rata sebesar 85,42%. Untuk ahli media rata-rata sebesar 82,5%. Dan oleh ahli Pembelajaran sebesar 90,66%. Kemudian oleh guru fisika SMA sebesar 82%. Dan dari peserta didik SMA kelas XII sebesar 82,3%. Sehingga, learning cycle 5E menggunakan e-learning berbasis Schoology pada materi elastisitas dan hukum Hooke layak digunakan sebagai media pembelajaran.

 

This research aims to Learning Cycle 5E used E-learning based Schoology of Elasticity and Hooke Law. The method of this research is Research and development (RnD) with the ADDIE models. ADDIE model which includes five stages, namely the analysis stage (Analyze), the planning stage (Design), the development stage (Development), the implementation stage (Implement), and the evaluation stage (Evaluate). E-learning can be used everytime and everywhere by teacher and students as the supporting media in physics learning. The result of this research are product in the form of e-learning equipped with learning features such as diplaying materials, video, assigment, quiz, forum to discussed and rapot. In addition, with existence of the models Learning Cycle 5E (Engage, Explore, Explain, Elaborate, Evaluation) that is applied in this e-learning, the help of teacher as a facilitator both in class and outside classroom. Validation and trial result produced an average persentance of 85,42% by materials experts. 82,5% by media experts, and 90,66% by learning exprets. And then 82% by high school physics teacher. And 82,3% by high school students of class XII. Furtermore, e-learning physics based Learning Cycle 5E used Schoology of elasticity and Hooke Laws is suitable for use as e-learning medium.

References

Kemendikbud. Konsep dan Implementasi Kurikulum 2013. Jakarta: Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan, 2014.

Azis, A. Peneparan Model Pembelajaran dengan Memanfaatkan Alat Peraga Sains Fisika Untuk Meningkatkan Hasil Belajar dan Kerjasama Siswa, 2012.

Daud W, Ghani A. “The Acceptance Of Schoology Among Early Childhood Education Student At Mara Poly-Tech College (Kptm)”. Journal of Global Business and Social Entrepreneurship. Vol. 3, 2017, pp. 133–142,.

Vakaliuk, T. “Cloud LMS As A Tool For Designing Cloud-Based Learning Environment For Bachelor Of Informatics”. Journal Modern Technology & Engineering. Vol.2, 2017, pp.107-113.

Ginola D, Magdalena S. “The Implementation Of Flipped Classroom By Using Schoology In Speaking Ii Class Of English Education Study Program Of Teacher Training And Education Faculty Of Bandar Lampung University”. The Fourth International Conference on Education and Language, 2016.

Papachristos, E, Avouris, N. "The Influence of Website Category on Aesthetic Preferences”, IFIP International federation for Information Processing, INTERACT, part.1 LNCS, vol.8, 2013, p.117.

David T, C. Learning Cycle 5E. www.wolfweb.unr.edu, 2017.

F. N Hidayati, H. Akhsan, Syuhendri. “Identifikasi Miskonsepsi Siswa Kelas X Pada Materi Elastisitas Dan Hukum Hooke Di Sma Negeri 1 Indralaya”. Jurnal inovasi dan pembelajaran fisika, 2016.

Sugiyono. Metode Penelitian Kuantitatif, kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta. 2013.

Lai A, Lai H-Y, Chuang W.H, Wu Z.H. “Developing A Mobile Learning Management System For Outdoors Nature Science Activities Based On 5E Learning Cycle”. International Conference e-Learning, 2017, pp. 59-65.

D. Muliyati, Herga Marizka, and F. Bakri, “E-Learning Using Wordpress on Physics Materials with The 5E Learning Cycle Strategy”, jpppf, vol. 5, no. 2, Oct. 2019, pp.101 – 112.

I. Imaniyah, S. Siswoyo, and F. Bakri, “Pengaruh Model Pembelajaran Learning Cycle 7E Terhadap Hasil Belajar Fisika Siswa SMA”, jpppf, vol. 1, Jun. 2015, no. 1, pp. 17 – 24.

Published
2019-12-27
How to Cite
Monalisa, M., Budi, A. S., & Serevina, V. (2019). LEARNING CYCLE 5E MENGGUNAKAN E-LEARNING BERBASIS SCHOOLOGY PADA MATERI ELASTISITAS DAN HUKUM HOOKE . PROSIDING SEMINAR NASIONAL FISIKA (E-JOURNAL), 8, SNF2019-PE. https://doi.org/10.21009/03.SNF2019.01.PE.14