Penurunan Nilai Ekonomi Manfaat Jasa Ekosistem Edukasi-Riset Kawasan Gumuk Pasir Parangtritis Akibat Degradasi Lingkungan
DOI:
https://doi.org/10.21009/spatial.242.010Keywords:
Sand Dunes, Degradation, Vegetation Coverage, Ecosystem ServiceAbstract
Kawasan gumuk pasir Parangtritis merupakan bentuklahan unik di dalam area objek wisata Pantai Parangtritis. Kawasan ini berperan sebagai penyedia berbagai Jasa Ekosistem (JE), salah satunya JE edukasi dan riset. Nilai potensi JE edukasi dan riset di zona inti kawasan ini dapat mencapai Rp3.513.009.240,00. Akan tetapi, adanya degradasi lingkungan dengan semakin meningkatnya tutupan vegetasi dan konversi lahan di zona inti gumuk pasir berdampak pada semakin berkurangnya nilai JE edukasi dan riset. Penelitian ini menskenariokan besaran nilai JE edukasi dan riset apabila zona inti kawasan gumuk pasir tersisa 20% (skenario 1), 10% (skenario 2), dan 5% (skenario 3). Kondisi saat ini, area zona inti yang tidak tertutup vegetasi sebesar 28,75% telah terjadi penurunan nilai ekonomi sebesar 32,96% atau menjadi Rp2.355.035.150,00. Sementara itu, nilai JE manfaat edukasi dan riset beserta persentase kerugian berdasarkan pada skenario 1, 2, dan 3 masing-masing sebesar Rp1.848.596.275,72 (47,38%), Rp184.183.311,44 (94,76%)
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 Rifa'i Munajad, Albina Apriadsa, Rabihatun Raihanah, Puspa Kusumawardani, Mira Harimurti

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
An author who publishes in the journal SPATIAL Wahana Komunikasi dan Informasi Geografi agrees to the following terms:
Author retains the copyright and grants the journal the right of first publication of the work simultaneously licensed under the Creative Commons Attribution 4.0 License that allows others to share the work with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in this journal
Author is able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book) with the acknowledgement of its initial publication in this journal.
Author is permitted and encouraged to post his/her work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of the published work (See The Effect of Open Access).
This work is licensed under a https://creativecommons.org/licenses/by/4.0/