REGULASI DIRI DALAM BELAJAR PADA SISWA KELAS XI SMA NEGERI 83 JAKARTA UTARA
DOI:
https://doi.org/10.21009/INSIGHT.021.12Keywords:
regulasi diri dalam belajarAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran mengenai tingkat regulasi diri dalam belajar pada siswa kelas XI SMA Negeri 83 Jakarta Utara. Penelitian dilakukan di SMA Negeri 83 Jakarta Utara, dengan sampel siswa kelas XI yang berjumlah 125 siswa. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah teknik sampling jenuh. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuesioner. Uji coba instrumen dalam penelitian ini adalah uji validitas butir dan uji reliabilitas. Kuesioner memiliki 120 butir pernyataan. Setelah diujicobakan terdapat 70 butir yang valid dan 50 butir yang tidak valid. Uji validitas instrumen penelitian dilakukan dengan menggunakan rumus korelasi Product Moment Pearson pada taraf signifikan 5% dengan r tabel 0,176. Sedangkan, uji reliabilitas instrumen menggunakan rumus Alpha Cronbach dan diperoleh hasil 0,917 yang artinya reliabel dan layak digunakan untuk mengadakan penelitian. Hasil data menunjukkan bahwa skor rata-rata regulasi diri dalam belajar pada siswa kelas XI SMA Negeri 83 Jakarta Utara sebesar 175. Siswa kelas XI SMA Negeri 83 Jakarta Utara yang dikategorisasikan memiliki tingkat regulasi diri dalam belajar tinggi sebanyak 76%. Siswa yang dikategorisasikan memiliki tingkat regulasi diri dalam belajar sedang sebanyak 24%, dan tidak ada siswa yang memiliki tingkat regulasi diri dalam belajar rendah. Implikasi hasil penelitian ini yaitu guru pembimbing dapat mengetahui gambaran regulasi diri dalam belajar pada siswanya, yang sebagian besar siswa memiliki tingkat regulasi diri dalam belajar yang tinggi. Dengan demikian guru pembimbing akan mengarahkan siswanya dalam menerapkan strategi self regulated learning melalui kegiatan layanan bimbingan klasikal maupun bimbingan kelompok, dan siswa dapat meningkatkan motivasi belajarnya serta mencapai prestasi belajarnya secara optimal.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Authors who publish with this Journal agree to the following terms:
- Author retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a creative commons attribution licensethat allow others to share the work within an acknowledgement of the work’s authorship and initial publication of this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangementfor the non-exclusive distribution of the journal’s published version of the work (e.g. acknowledgement of its initial publication in this journal).
- Authors are permitted and encouraged to post their work online(e.g. in institutional repositories or on their websites) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published works.
Users/public use of this website will be licensed to CC BY