upaya peningkatan komitmen kerja upaya peningkatan komitmen kerja guru bidang studi

komitmen kerja guru

Authors

  • mustaghfiroh marzuki universitas negeri malang

DOI:

https://doi.org/10.21009/jmp.v10i1.11079

Keywords:

peningkatan komitmen kerja guru

Abstract

Penulisan artikel ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor penyebab dan juga dampak-dampak yang ditimbulkan dari rendahnya komitmen kerja guru bidang studi di SMK Riyadlul Qur’an sehingga dapat ditemukan strategi penyelesaian masalah tersebut. Penelitian ini menggunakan rancangan penelitian deskriptif kualitatif dengan mengungkapkan data dan fakta yang ada di lapangan. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah dokumen analisis terkait kehadiran guru, melakukan wawancara dengan pihak terkait, serta melakukan observasi secara langsung terkait kehadiran guru dan kepulangan guru. Dalam penelitian ini, penulis menggunakan teknik diagram pohon masalah untuk menganalisis masalah, menganalisis faktor penyebab masalah dan juga menganalisis dampak yang ditimbulkan oleh masalah tersebut. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa rendahnya komitmen kerja guru di SMK Riyadlul Qur’an disebabkan oleh; (1) motivasi kerja guru rendah, (2) peraturan sekolah yang berlaku tidak diterapkan secara maksimal, dan  (3) kurangnya pengawasan kepala sekolah.

Kata kunci: Komitmen Kerja, Guru Bidang Studi, Teknik Diagram Pohon. 

Downloads

Published

2021-10-30