EVALUASI KEBIJAKAN DANA BANTUAN OPERASIONAL SEKOLAH (BOS) MELALUI TEORI WILLIAM DUNN (STUDI KASUS PADA SDN LIDAH KULON I/464 SURABAYA)

Authors

  • Lu Luatul Azizah Universitas Negeri Surabaya

DOI:

https://doi.org/10.21009/jmp.v14i2.35797

Keywords:

Anggaran; BOS; Evaluasi; Kebijakan, Kriteria

Abstract

Dana BOS merupakan bantuan Pendidikan pemerintah untuk meniadakan pungutan biaya Pendidikan di sekolah khususnya di sekolah dasar dan sekolah menengah. Untuk itu, perlu yang adanya evaluasi atas pengelolaan dana BOS di sekolah. Penelitian ini menggunakan pendekatan data kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui hasil wawancara dan observasi. Hasil penelitian ini menunjukkan dana BOS di SDN Lidah Kulon I/464 Surabaya telah terkelola dengan baik sesuai dengan teori evaluasi kebijakan William Dunn karena sekolah memenuhi kriteria efektivitas dengan mencapai tujuan pembebasan pungutan biaya sekolah. Kemudian pada kriteria efisiensi dilaksanakan dengan melakukan pembelanjaan kebutuhan sekolah sesuai dengan Standar Harga Pembelian (SSH) yang mana kebutuhan sekolah dibeli dengan harga terendah. Selanjutnya, kecukupan di SDN Lidah Kulon I Surabaya terealisasi dengan cara menggunakan seluruh anggaran dana BOS untuk memenuhi kebutuhan siswa dari segi sarana prasarana hingga kegiatan baik secara internal maupun eksternal. Pada kriteria perataan, sekolah memberikan kesempatan seluruh siswa untuk menikmati fasilitas sekolah secara adil. Selanjutnya, kriteria responsivitas direalisasikan dengan memberikan sosialisasi pada PTK dan kesempatan revisi RKAS sebanyak lima kali dalam setahun. Dan yang terakhir, adanya pelaporan secara online melalui ARKAS, pengawasan dari pengawas sekolah dan Dinas Kota Surabaya, serta pembelanjaan melalui aplikasi SipLah dapat memenuhi kriteria ketepatan

Downloads

Published

2023-12-14