MODEL PERMAINAN FACE CLIMBING DALAM PANJAT TEBING PADA MAHASISWA UNIVERSITAS BHAYANGKARA JAYA

  • A.Sirojul Munir Fakultas Ilmu Olahraga Universitas Negeri Jakarta
  • Hartman Nugraha Universitas Negeri Jakarta
  • Sri Nuraini Universitas Negeri Jakarta
Keywords: Kata Kunci: Panjat Tebing, Model Permainan, Mahasiswa

Abstract

Abstrak. Penelitian ini bertujuan untuk membuat model permainan face climbing dalam panjat tebing pada mahasiswa, yaitu di Universitas Negeri Jakarta dan di Universitas Bhayangkara Jaya. Waktu penelitian terhitung selama 3 bulan selama Maret 2019 – Mei 2019. Metode penelitian ini menggunakan metode penelitian ADDIE, dimana penelitian menggunakan 5 tahapan yaitu Analisis, desain, pengembangan model, pelaksanaan, evaluasi. Hasil penelitian menghasilkan produk yang berupa model permainan face climbing dalam panjat tebing untuk mahasiswa yang telah di revisi oleh ahli permainan dan ahli panjat tebing sebanyak 15 model yang diujicobakan dalam kelompok kecil sebanyak 15 mahasiswa dan kelompok besar sebanyak 30 mahasiswa. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa model permainan face climbing dalam panjat tebing ini dapat menjadi media untuk digunakan dalam proses kegiatan panjat tebing, sehingga dapat memberikan kontribusi yang baik dalam proses meningkatkan kemampuan teknik dasar panjat tebing pada mahasiswa, berdasarkan hasil penelitian model bermain panjat tebing dapat dikembangkan dan dapat diterapkan terhadap mahasiswa Universitas Bhayangkara Jaya.

Author Biographies

Hartman Nugraha, Universitas Negeri Jakarta

Fakultas Ilmu Olahraga

Sri Nuraini, Universitas Negeri Jakarta

Fakultas Ilmuolahraga

Published
2022-05-11
Section
Articles