PENINGKATAN HASIL BELAJAR DENGAN MODEL PEMBELAJARAN DISCOVERY LEARNING PADA SISWA KELAS V SEKOLAH DASAR
DOI:
https://doi.org/10.21009/jpd.v12i02.25931Keywords:
Peningkatan hasil belajar, Discovery Learning, Pembelajaran tematikAbstract
Penerapan model pembelajaran discovery learning untuk meningkatkan hasil belajar pada materi ketampakan alam wilayah daratan dan perairan di kelas V Sekolah Dasar di Kota Bogor. Tujuan utama dalam penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial materi ketampakan alam wilayah daratan dan perairan pada siswa kelas V melalui model pembelajaran kooperatif discovery learning. Metode penelitian yang digunakan dengan menggunakan PTK dari C.Kemmis & Mc Taggart dengan menggunakan 2 siklus terdiri dari 3 tahap yakni, 1) perencanaan tindakan 2) pelaksanaan tindakan dan observasi 3) refleksi. Subjek peneliti ini adalah Peserta didik kelas VC di SDN Sindangsari Kota Bogor, Tahun Ajaran 2020 / 2021 dengan jumlah 35 peserta didik yang terdiri dari 15 Peserta didik laki-laki dan 20 peserta didik perempuan Hasil penelitian menunjukan bahwa nilai rata-rata hasil belajar Ilmu Pengetahuan Sosial pada Peningkatan kualitas pelaksanaan pembelajaran pada siklus I memperoleh nilai sebesar 70,85, dan pada siklus II meningkat menjadi 81,30 termasuk dalam kategori A dengan interpretasi sangat berkualitas. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran kooperatif discovery learning dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas V di Sekolah Dasar Negeri di Bogor Barat Kota Bogor. Selain itu model pembelajaran kooperatif discovery learning dapat meningkatkan tanggung jawab, kerjasama, dan rasa ingin tahu dalam proses pembelajaran.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
Jurnal Pendidikan Dasar