Analisis Kesulitan Guru Biologi SMAN 2 Pandeglang dalam Mengimplementasikan Pembelajaran Terdiferensiasi

  • Vini Putri Febrianti Universitas Sultan Ageng Tirtayasa
Keywords: pembelajaran berdiferensiasi, sekolah penggerak

Abstract

Pembelajaran berdiferensiasi termasuk pembelajaran yang memfokuskan pada peserta didik sehingga tak jarang ditemukan hambatan pada proses pengimplementasiannya. Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis kesulitan guru biologi di SMAN 2 Pandeglang dalam mengimplementasikan pembelajaran terdiferensiasi. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, dokumentasi, dan studi literatur. Sampel yang digunakan adalah Guru SMAN 2 Pandeglang. Pada pengimplementasiannya, pembelajaran berdiferensiasi terdapat kelebihan dan kekurangan. kelebihan dari pembelajaran terdiferensiasi dapat membuat guru mengetahui cara yang tepat untuk mencapai capaian pembelajaran yang telah dibuat, sedangkan kekurangan pembelajaran terdiferensiasi adalah keterbatasan waktu yang menyebabkan guru harus lebih cermat dalam memetakan waktu baik dalam pemetaan Asesmen Diagnostik Kognitif (ADK) ataupun pemetaan materi tiap pertemuan. 

Published
2023-03-31
How to Cite
Putri Febrianti, V. (2023). Analisis Kesulitan Guru Biologi SMAN 2 Pandeglang dalam Mengimplementasikan Pembelajaran Terdiferensiasi. Jurnal Pembelajaran Inovatif, 6(1), 17 - 24. https://doi.org/10.21009/JPI.061.03