KINERJA PERUSAHAAN ASURANSI JIWA KONVENSIONAL DI INDONESIA PERIODE 2015-2018

ROA, PP, HI, VOC, LR, BO, RBC dan STRATEGI ALIANSI JOINT VENTURE

Authors

  • Raudhotul Miul Hasanah Collage student at Malang state university
  • Ely Siswanto Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang

Keywords:

profitabilitas (ROA), indikator keuangan, strategi aliansi joint venture

Abstract

Penelitian ini mengangkat variabel terikat berupa profitabilitas (ROA); variabel bebas berupa 6 indikator keuangan perusahaan asuransi yaitu Pendapatan Premi (PP), Hasil Investasi (HI), Volume Of Capital (VOC), Loss Ratio (LR), Beban Operasional (BO) dan Risk Based Capital (RBC); dan satu variabel kontrol berupa strategi aliansi joint venture. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Pengaruh pendapatan premi terhadap ROA. (2) Pengaruh hasil investasi terhadap ROA. (3) Pengaruh volume of capital terhadap ROA. (4) Pengaruh loss ratio terhadap ROA. (5) Pengaruh beban operasional terhadap ROA. (6) Pengaruh risk based capital terhadap ROA. (7) Pengaruh strategi aliansi joint venture terhadap ROA. (8) Pengaruh strategi aliansi joint venture dalam hubungan pendapatan premi, hasil investasi, volume of capital, loss ratio, beban operasional, dan risk based capital terhadap ROA. Populasi pada penelitian ini adalah perusahaan asuransi jiwa konvensional yang beroperasi di Indonesia selama periode 2015-2018. Dengan teknik sampling purposive sampling didapatkan 14 perusahaan yang memenuhi kriteria sampel. Teknik pengumpulan data menggunakan metode dokumentasi yaitu menggunakan data sekunder berupa laporan keuangan triwulanan perusahaan asuransi jiwa konvensional selama 15 periode. Teknik analisis data yang digunakan untuk menjawab hipotesis penelitian ini adalah uji asumsi klasik, analisis deskriptif dan anilisis regresi berganda. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa: pendapatan premi dan volume of capital berpengaruh positif signifikan terhadap Return On Asstes; beban operasional berpengaruh negatif signifikan terhadap Return On Asstes; hasil investasi, loss ratio, risk based capital, dan strategi aliansi joint venture tidak berpengaruh signifkan terhadap Return On Asstes; dan strategi aliansi joint venture tidak mempengaruhi hubungan pendapatan premi, hasil investasi, volume of capital, loss ratio, beban operasional, risk based capital terhadap ROA.

References

Akotey, JO., Sackey, FG., Amoah, L., Manso. RF. (2013). The Financial Performance of Life Insurance Companies in Ghana. The Journal of Risk Finance, Vol. 14 no.3, pp.286-302.
Ali, AH, dkk. (2007). Kamus Asuransi. Jakarta: PT Bumi Aksara.
Alimansyah. (2003). Kamus Istilah Keuangan & Perbankan. Surabaya: Yrama Widya
Budisantoso, T & Triandaru, S. (2011). Bank dan Lembaga Keuangan Lain. Jakarta: Salemba Empat.
Darmawi, H. (2001). Manajemen Asuransi dengan Pendekatan Pembahasan Manajemen Perusahaan. Jakarta: Bumi Aksara.
Ganie. A.J. (2013). Hukum Asuransi Indonesia. Jakarta: Sinar Grafika.
Ghozali, I. (2018). Aplikasi Multivariate Dengan program IBM SPSS 25. Semarang: FEB Universitas Diponorogo.
Gujarati, D. (1995). Ekonometrika Dasar. Jakarta: Erlangga.
Hanafi, M.M. (2016). Manajemen Risiko. UPP STIM YKPN: Yogyakarta.
Hery. (2016). Analisis Laporan Keuangan (Integrated and Comparative Edition). Jakarta: PT Grasindo.
Jiwanata, C.N, dkk. (2016). Pengaruh Hasil Investasi, Premi, dan Pembayaran Klaim Terhadap Profitabilitas Perusahaan Asuransi Jiwa Di Indonesia Periode 2010-2016. STIE Multi Data Palembang: Palembang.
Kontan.co.id. (2017). Ini Alasan Asurnasi Jiwa Joint Venture Menjanjikan. (Online), (https://keuangan.kontan.co.id/news/ini-alasan-asuransi-joint-venture-menjanjikan), diakses 4 November 2018.
Latumerissa, J.R. (2017). Bank dan Lembaga Keuangan Bukan Bank Teori dan Kebijakan. Jakarta: Mitra Kencana Media.
Leviany, T & Sukiati, W. (2014). Pengaruh Risk Based Capital Terhadap Profitabilitas Pada Perusahaan Asuransi Jiwa. Jurnal Aset (Akuntansi Riset), Vol 7 no.1, pp. 1-12.
Marwansyah, S & Utami, A.N. (2017) Analisis Hasil Investasi, Pendapatan Premi, Dan Beban Klaim Terhadap Laba Perusahaan Perasuransian Di Indonesia. Jurnal Akuntansi, Ekonomi dan Manajemen Bisnis, Vol. 5 no. 2, pp:213-221.
Mnasri, K & Ellouze, D. (2015). Ownership Structure, Product Market Competition and Productivity. Management Decision, Vol.53 no.8, pp:1771-1798.
Narifin, M. (2007). Penganggaran Perusahaan. Jakarta: Salemba Empat.
Nurlatifah, A.I & Mardian, S. (2016). Kinerja Keuangan Perusahaan Asuransi Syariah di Indonesia: Surplus On Contribution. Akuntabilitas: Jurnal Ilmu Akuntansi, Vol.9 no.1, pp: 73-96.
Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 39 Tahun 2008 Tentang Perubahan Kedua Atas Peraturan Pemerintah Nomor 73 Tahun 1992 Tentang Penyelenggaraan Usaha Perasuransian. Direktorat Jendral Perundang-Undangan: Jakarta.
Pratama, ADF & Fitriati, R. (2013). Analisis Pengaruh Risk Based Capital, Penerimaan Premi, Underwriting dan Beban Klaim Terhadap Profitabilitas (Studi empiris Perusahaan Asuransi Kerugian yang listing di BEI periode 2006-2011). Skripsi tidak diterbitkan. Bogor: FISIP UI.
Priyanto, D. (2009). Jam Belajar Olah Data SPSS 17. Yogyakarta: Andi.
Rahayu, D & Mubarok, N. (2017). Pengaruh Risk Based Capital Terhadap Profitabilitas Perusahaan Asuransi Syariah. I-Economic Jurnal, Vol.3 no.2, pp: 189-208.
Salinan Peraturan Otoritas Jasa Keuangan Nomor 71/POJK.05/2016 Tentang Kesehatan Perusahaan Asuransi dan Perusahaan Reasuransi. Otoritas Jasa Keuangan: Jakarta
Siamat, D. (2004). Manajemen Lembaga Keuangan. Jakarta: Lembaga Penerbit Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia.
Sudana, I.M. (2015). Teori dan Praktik Manajemen Keuangan Perusahaan. Jakarta: Erlangga.
Suwanto, S. (2012). Ventura Bersama (Joint Venture) Panduan Akuntansi PSAK 12 (Revisi 2009)/LAS 31 Dan Interaksinya Dengan Standar Akuntansi Lainnya. Jakarta: Salemba Empat.
Prihadi, T. (2013). Analisis Laporan Keuangan. Jakarta: PPM.
Winarso, W. (2014). Pengaruh Biaya Operasional Terhadap Profitabilitas (ROA) PT Industri Telekomunikasi Indonesia (Persero). Ecodemica, Vol.2 no.2.

Downloads

Published

2019-04-29

How to Cite

Hasanah, R. M., & Siswanto, E. (2019). KINERJA PERUSAHAAN ASURANSI JIWA KONVENSIONAL DI INDONESIA PERIODE 2015-2018: ROA, PP, HI, VOC, LR, BO, RBC dan STRATEGI ALIANSI JOINT VENTURE. JRMSI - Jurnal Riset Manajemen Sains Indonesia, 10(1), 96–124. Retrieved from https://journal.unj.ac.id/unj/index.php/jrmsi/article/view/10489