MAPPING CONDITION BAHAN AJAR DAN LKS PENDIDIKAN JASMANI DI PONDOK PESANTREN DKI JAKARTA

Authors

  • Tomi Ari Sudewo Guru SDN Cipete Utara 11 Pagi Jakarta

DOI:

https://doi.org/10.21009/parameter.311.04

Keywords:

Assessment bahan ajar, assessment LKS, Pendidikan jasmani, Pondok Pesantren, DKI Jakarta

Abstract

Abstrak

 

Tujuan penelitian adalah untuk memperoleh pemahaman yang mendalam khususnya terhadap pelaksanaan bahan ajar dan LKS  pendidikan jasmani di Pondok Pesantren di DKI Jakarta. Pendekatan dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan dengan menggunakan metode deskriptif. Populasi penelitian adalah lembaga pendidikan Pondok Pesantren yang berada di lima wilayah Provinsi DKI Jakarta yaitu Pondok Pesantren Al Wathoniyah, Al Itqon, Al Hamid, Al Jauhariyah, Al Qalam, An Nur, An Nuriyah, As Shiddiqiyah, Darunnajah,  Miftahul Ulum, Persis 69, PTDI Al Qesmaniyah, Al Hidayah, Asy-Syawarifiyah Malaka. Sampel penelitian diperoleh melalui teknik sampel bertujuan (purposive sample). Sumber data dalam penelitian ini adalah guru dan kepala sekolah terkait Pelaksanaan Pendidikan Jasmani di pondok pesantren di DKI Jakarta. Analisis data penelitian menggunakan statistik deskriptif.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa komponen assessment / penilaian bahan ajar dan LKS; dua komponen ini merupakan peluang bagi ponpes, tetapi pada kenyataannya kurang dikembangkan, sehingga cukup mendatangkan masalah bagi pelaksanaan pendidikan jasmani di Pondok Pesantren di DKI Jakarta.

Kata kunci :     Assessment bahan ajar, assessment LKS, Pendidikan jasmani, Pondok Pesantren, DKI Jakarta

Downloads

Published

2019-06-28

Issue

Section

Articles