Pengembangan Aplikasi SIMAKBI menggunakan Swiftspeed Appcreator sebagai Media Pembelajaran Keterampilan Menyimak Teks Cerita Rakyat bagi Siswa SMA

  • Nabilla Salsa Billa Rahma Syifa Universitas Negeri Jakarta
  • Sam Mukhtar Chaniago Universitas Negeri Jakarta
  • Nurita Bayu Kusmayati Universitas Negeri Jakarta
Keywords: SIMAKBI, teks cerita rakyat, menyimak

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran aplikasi SIMAKBI menggunakan Swiftspeed Appcreator untuk keterampilan menyimak teks cerita rakyat bagi siswa SMA. Penelitian ini menggunakan metode Research and Development, yakni gabungan metode penelitian kualitatif dan kuantitatif. Model pengembangan yang digunakan yaitu ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, Evaluation). Sampel penelitian ini merupakan siswa kelas X SMAN 31 Jakarta dan SMA Bina Dharma berjumlah 60 siswa. Data dikumpulkan dengan observasi, wawancara, dan angket. Analisis data yang dilakukan dengan analisis kuantitatif dan kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa media pembelajaran yang dinamakan SIMAKBI menggunakan bantuan Swiftpeed Appcreator pada pembelajaran teks cerita rakyat/hikayat layak digunakan. Berdasarkan hasil responsi media pembelajaran SIMAKBI yang telah dikembangan mendapatkan penilaian berkategori sangat baik dari validator, yaitu 87,95% dengan masing-masing penilaian ahli materi 85%, ahli media 82%, dan guru Bahasa Indonesia 96,86%. Selain itu, siswa memberikan responsi terhadap media pembelajaran SIMAKBI pada saat uji coba sebesar 83,01%. Media pembelajaran SIMAKBI memiliki implikasi dalam pembelajaran yang dapat digunakan sebagai media pembelajaran untuk meningkatkan keterampilan menyimak teks cerita rakyat/hikayat siswa. Pembuatan media pembelajaran SIMAKBI menggunakan bantuan Swiftspeed Appcreator ini dapat mudah diakses karena bisa di buka melalui gawai maupun laptop dan tidak menghabiskan banyak ruang maupun data. Disamping itu, diharapkan penggunaan  media pembelajaran SIMAKBI ini agar dapat digunakan untuk mendapatkan hasil penilaian secara pretest maupun postest. Dengan demikian, media pembelajaran SIMAKBI ini layak digunakan dan dapat dijadikan media pembelajaran di kelas.

Published
2022-11-28