Picture Book Legenda Ki Rangga Gading Sebagai Media Pembelajaran Anak
DOI:
https://doi.org/10.21009/qualia.12.3Kata Kunci:
Buku Bergambar, Legenda Ki Rangga Gading, Media Pembelajaran AanakAbstrak
Seiring dengan perkembangan zaman cerita rakyat lisan luntur, menyebabkan banyak anak-anak yang tidak mengenal hal tersebut. Maka dari itu, perupa mengambil Skripsi Penciptaan Karya Seni Rupa dengan judul “Picture Book Cerita Legenda Jawa Barat Sebagai Media Pembelajaran Anak (Edisi: Ki Rangga Gading)”. Bertujuan mengangkat cerita legenda dari daerah Tasikmalaya, Jawa Barat kepada masyarakat luas, membuat picture book yang inovatif dan interaktif. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Data dikumpulkan dengan cara dokumentasi, observasi, dan juga kuisioner. Kemudian hasil data tersebut dianalisis. Kesimpulan hasil penelitian berdasarkan analisis karya, kekuatan karya perupa buat ada di gaya ilustrasi dengan teknik digital painting, menggunakan warna menarik, dengan memperlihatkan ekspresi tokoh, memperlihatkan ciri khas karakteristik budaya Sunda. Menggunakan teknik pop-up page. Teknik tersebut didominasi oleh ilustrasi atau gambar dengan sedikit teks cerita dengan tampilan visual yang lebih berdimensi membuat lebih nyata dengan kejutan yang diberikan setiap halamannya, biasa disebut “buku anak”. Sehingga mampu menarik minat baca anak dan media belajar bagi anak, untuk mengenal suku dan budaya Indonesia khususnya Jawa Barat.