MENINGKATKAN HIGHER ORDER THINKING SKILLS MELALUI PENERAPAN KEMAMPUAN BERPIKIR HISTORIS PADA MAHASISWA PENDIDIKAN SEJARAH

Authors

  • Lobelia Asmaul Husna Universitas Negeri Jakarta
  • Abdul Syukur Pendidikan Sejarah, Pascasarjana Universitas Negeri Jakarta
  • Umasih Pendidikan Sejarah, Pascasarjana Universitas Negeri Jakarta

Keywords:

Berpikir Historis; Berpikir Tingkat Tinggi; HOTS; Mahasiswa Pendidikan Sejarah.

Abstract

Pendidikan Sejarah adalah sebuah program studi yang melahirkan guru-guru sejarah dimasa yang akan datang. Salah satu syarat utama bagi mahasiswa pendidikan sejarah yang merupakan calon guru sejarah adalah memiliki kemampuan berpikir tingkat tinggi atau Higher Order Thinking Skills (HOTS). Hal ini dikarenakan pada Standar Proses Kurikulum 2013 Revisi, pembelajaran diharuskan meningkatkan kemampuan berpikir peserta didik sampai pada kemampuan berpikir tingkat tinggi. Pada mata pelajaran sejarah, salah satu kemampuan berpikir yang memerlukan kemampuan tersebut adalah kemampuan berpikir historis. Sebelum menyampaikan kepada peserta didik, mahasiswa pendidikan sejarah perlu memiliki kemampuan berpikir historis tingkat tinggi. Salah satu usaha yang dapat dilakukan adalah dengan menerapkan kemampuan berpikir historis pada perkuliahan sehingga mahasiswa pendidikan sejarah terbiasa dan dapat menguasasi kemampuan berpikir tersebut. Dari penerapan kemampuan berpikir historis, mahasiswa pendidikan sejarah dapat meningkatkan HOTS yang mereka miliki sehingga dapat mengembangkan kemampuan berpikir historis pada peserta didik yang juga meningkatkan kemampuan berpikir tingkat tinggi peserta didik tersebut. Tujuan dari penulisan artikel ini adalah untuk menerapkan berpikir historis agar meningkatkan kemampuan berpikir tingkat tinggi (HOTS) pada mahasiswa pendidikan sejarah. Metode yang digunakan dalam penulisan ini adalah studi pustaka, penggunaan sumbersumber relevan yang dijadikan sumber data memperluas perspektif dan temuan dalam penelitian

Downloads

Published

2020-08-17