MENINGKATKAN PEMAHAMAN TENTANG MAKANAN SEHAT DAN BERGIZI PADA MATA PELAJARAN IPA MELALUI MODEL PROBLEM BASED LEARNING (PBL)

  • Sri Hartati SDN Mekar Jaya 11 Kota Depok
Keywords: pembelajaran, problem based learning, makanan sehat dan bergizi

Abstract

Pengetahun tentang makanan sehat dan bergizi hendaknya sudah di pelajari sejak dini, terutama pada pembalajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA). Tujuan penelitian ini yaitu untuk meningkatkan pengetahuan siswa mengenai makan sehat dan bergizi pada pelajaran IPA melalui model pembelajaran Problem Based Learning (PBL). Metode yang digunakan pada penelitian ini yaitu penelitian tindakan kelas yang dirancang melalui tiga siklus, yaitu proses tindakan pada siklus I,siklus II dan III. Penelitian tindakan kelas (PTK) dilaksanakan dalam proses pengkajian berdaur pada setiap siklusnya, yakni (1) perencanaan (planning), (2) perlakuan (action) dan pengamatan (observation), dan (3) refleksi (reflection) dalam tiap-tiap siklus. Hasil penelitian ini menunjukan model Problem Based Learning dapat meningkat secara signifikasn. Pada siklus I memperoleh jumlah rata-rata skor 25 dengan kategori cukup. Pada siklus II meningkat dan memperoleh jumlah rata-rata skor 29,6 dengan kategori baik. Terjadi peningkatan lagi pada siklus III dan memperoleh jumlah rata-rata skor 35,7 dengan kategori amat baik. Dengan demikian diperoleh kesimpulan bahwa penerapan model Problem Based Learning dapatĀ  meningkatkan pemahaman siswa tentang makanan sehat dan bergizi.

Published
2022-09-24