PENERAPAN STRATEGI PEMBELAJARAN PRAKTIK PADA MATA PELAJARAN PRODUKTIF DI SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN
Keywords:
Praktik, Produktif, Sekolah Menengah Kejuruan, Strategi Pembelajaran,Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan strategi pembelajaran praktik pada mata pelajaran produktif di setiap Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) melalui studi literatur. Pembelajaran praktik merupakan kegiatan pengaplikasian dari suatu teori agar peserta didik dapat memiliki keterampilan yang lebih tinggi dari teori yang dipelajari. Pembelajaran praktik bertujuan untuk mempersiapkan peserta didik agar memiliki kompetensi sesuai dengan tuntutan dunia kerja. Penelitian ini menggunakan metode studi literatur untuk mengumpulkan dan menganalisis berbagai sumber ilmiah terkait strategi pembelajaran praktik yang diterapkan di Sekolah Menengah Kejuruan. Aspek yang diteliti meliputi 1) jenis strategi pembelajaran yang digunakan 2) tahapan perencanaan strategi pembelajaran 3) hambatan yang muncul dalam pelaksanaan strategi pembelajaran.
Temuan dari penelitian ini menunjukkan bahwa dalam pelaksanaan pembelajaran praktik 1) strategi pembelajaran yang diterapkan setiap sekolah berbeda-beda. Strategi yang digunakan mencakup penggunaan pendekatan berbasis proyek, pembelajaran berbasis masalah (PBL), simulasi industri, dan program magang di perusahaan. Strategi-strategi ini memungkinkan peserta didik untuk mengaplikasikan teori kedalam praktik, meningkatkan keterampilan teknis, dan mengembangkan kompetensi non-teknis seperti kolaborasi, komunikasi, dan pemecahan masalah. 2) tahapan perencanaan strataegi pembelajaran praktik meliputi bahan ajar, jobsheeet, rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP) dan pembagian alokasi waktu untuk pembelajaran praktik. 3) Tahapan pelaksanaan pembelajaran praktik meliputi tahapan pendahuluan, tahapan kegiatan inti, dan tahapan penutup. 4) hambatan yang muncul dalam pelaksanaan pembelajaran praktik terdapat pada alat, bahan, perangkat pembelajaran dan beberapa peserta didik kurang aktif dalam mengikuti kegiatan pembelajaran praktik.
Peran guru sebagai fasilitator dan mentor sangat krusial dalam pelaksanaan strategi ini. Guru harus mampu merancang dan mengelola kegiatan praktik yang sesuai dengan standar industri dan kebutuhan kurikulum, serta memberikan bimbingan yang berkelanjutan kepada siswa. Selain itu, ketersediaan sarana dan prasarana yang memadai menjadi faktor pendukung penting dalam keberhasilan pembelajaran praktik. Secara keseluruhan, penerapan strategi pembelajaran praktik yang tepat dapat meningkatkan kualitas pendidikan vokasional di Sekolah Menengah Kejuruan, menghasilkan lulusan yang siap memasuki dunia kerja, dan memiliki daya saing yang tinggi.
Kata Kunci : Praktik, Produktif, Sekolah Menengah Kejuruan, Strategi Pembelajaran,
Abstrac
This research aims to determine the application of practical learning strategies in productive subjects in each Vocational High School (SMK) through literature study. Practical learning is an activity of applying a theory so that students can have higher skills than the theory studied. Practical learning aims to prepare students to have competencies in accordance with the demands of the world of work. This research uses a literature study method to collect and analyze various scientific sources related to practical learning strategies implemented in Vocational High Schools. The aspects studied include 1) the type of learning strategy used 2) the stages of planning the learning strategy 3) the obstacles that arise in implementing the learning strategy.
The findings from this research show that in implementing practical learning 1) the learning strategies applied by each school are different. The strategies used include the use of project-based approaches, problem-based learning (PBL), industrial simulations, and internship programs in companies. These strategies enable students to apply theory into practice, improve technical skills, and develop non-technical competencies such as collaboration, communication, and problem solving. 2) the practical learning strategy planning stage includes teaching materials, job sheets, learning implementation plans (RPP) and distribution of time allocation for practical learning. 3) The stages of implementing practical learning include the preliminary stage, core activity stage and closing stage. 4) obstacles that arise in implementing practical learning are in tools, materials, learning equipment and some students are less active in participating in practical learning activities.
The teacher's role as a facilitator and mentor is very crucial in implementing this strategy. Teachers must be able to design and manage practical activities that comply with industry standards and curriculum needs, as well as provide ongoing guidance to students. Apart from that, the availability of adequate facilities and infrastructure is an important supporting factor in the success of practical learning. Overall, implementing appropriate practical learning strategies can improve the quality of vocational education in Vocational High Schools, produce graduates who are ready to enter the world of work, and have high competitiveness.
Keywords: Practice, Productive, Vocational High School, Learning Strategy,