PENGARUH CAMPURAN LIMBAH LUMPUR SEDIMENTASI PAM TERHADAP DAYA DUKUNG TANAH EKSPANSIF DENGAN KADAR YANG BERVARIASI
DOI:
https://doi.org/10.21009/jmenara.v4i1.7905Keywords:
Limbah Lumpur, Daya Dukung, Tanah EkpansifAbstract
Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui tentang pengaruh campuran limbah
lumpur sedimentasi PAM dengan kadar yang bervariasi terhadap daya dukung
tanah ekspansif. Hasil penelitian ini diduga nilai optimum daya dukung tanah
ekspansif yang dicampur limbah lumpur sedimentasi PAM lebih tinggi dari tanah
ekspansif asli (kadar lumpur 0%).
Penelitian ini dilaksanakan di Laboratorium Mekanika Tanah, jurusan
Teknik Sipil, Universitas Negeri Jakarta, dilaksanakan pada bulan Desember
2004 sampai dengan Januari 2005. Metode penelitian yang digunakan adalah
metode eksperimen di laboratorium, sebagai kelompok uji adalah campuran
tanah + lumpur sedimentasi PAM yang mencapai nilai kuat tekan optimum
dengan kelompok pembanding adalah nilai daya dukung tanah asli.
Persyaratan analisa data dalam penelitian ini menggunakan Uji Lilliefors
untuk menghitung normalitas dan Uji Bartlett untuk menghitung homogenitas.
Dengan terpenuhinya persyaratan uji dan sampel tersebut, maka hipotesis
penelitian diuji dengan uji t rata-rata satu pihak dengan derajat kebebasan (dk) =
n — 1 dan ï¡ = 0,01. Hasil pengujian menunjukkan bahwa kriteria uji t (hitung)
berada pada daerah penerimaan Ho. Hal ini dapat disimpulkan bahwa nilai CBR
tanah + lumpur yang maksimum sebesar 41.47% yaitu terdapat pada tanah +
lumpur 20%, ternyata melebihi dari nilai CBR tanah asli yang sebesar 20.74%.
Dengan demikian hipotesis penelitian yang menyatakan: nilai maksimum dari
hasil penelitian adalah tanah + lumpur 20%.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Authors who publish with this Journal agree to the following terms:
- Author retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a creative commons attribution licensethat allow others to share the work within an acknowledgement of the work’s authorship and initial publication of this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangementfor the non-exclusive distribution of the journal’s published version of the work (e.g. acknowledgement of its initial publication in this journal).
- Authors are permitted and encouraged to post their work online(e.g. in institutional repositories or on their websites) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published works.