Interferensi bahasa Prancis dalam ujaran bahasa Indonesia pada penutur asli bahasa Prancis di kanal Youtube Indra Sasak

  • Indah Nevira Trisna Universitas Lampung

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan interferensi bahasa yang berupa interferensi fonologis, interferensi leksikal, interferensi sintaksis dalam ujaran bahasa Indonesia pada penutur asli Prancis di kanal youtube Indra Sasak serta merumuskan faktor-faktor yang mempengaruhi interferensi tersebut. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif. Selanjutnya untuk mengumpulkan data menggunakan metode simak yang kemudian dianalisis menggunakan teknik metode padan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 104 data terdiri dari 35 data interferensi fonologis, 50 data interferensi leksikal, dan 19 data interferensi sintaksis. Dengan demikian, hasil penelitian ini dapat digunakan untuk proses pembelajaran bahasa Prancis bidang linguistik.

Published
2023-12-30
How to Cite
Trisna, I. N. (2023). Interferensi bahasa Prancis dalam ujaran bahasa Indonesia pada penutur asli bahasa Prancis di kanal Youtube Indra Sasak. Franconesia, 2(2), 25-34. https://doi.org/10.21009/franconesia.22.3