Peta Pencapaian Target Intended Learning Outcomes (ILO) Program Studi Doktor PKLH
Keywords:
Peta, Intended Learning OutcomesAbstract
Pengembangan model kurikulum Program Studi Doktor Pascasarjana UNJ, telah berorientasi pada Pendidikan abad 21 adalah pendidikan yang menghasilkan lulusan yang memiliki jiwa transformatif. Transformatif secara utuh baik transformatif secara personal, intelektual dan sosial. Rujukan Pendidikan Abad 21 mempunyai makna dalam dua dimensi baik dimensi tata kelolanya maupun dimensi proses akademik dan lulusan. Untuk dimensi akademik dan lulusan adalah agar lulusannya emiliki integritas atau kecerdasan emosional, kecerdasan intelektual, dan kecerdasan sosial. Untuk itu maka diperlukan kurikulum program studi Doktor PKLH pascasarjana UNJ yang berbasis Outcomes Base Education (OBE), kurikulum yang dikembangkan berorientasi pada Peta profil okupasi /profesi dalam kerangka kualifikasi nasional dan mampu telusur dengan kualifikasi Internasional. Kurikulum Program Studi Doktor PKLH telah dirancang berdasarkan hasil evaluasi diri dan pelaksanaan kurikulum program studi doktor PKLH sebagai sampel . Sehingga penelitian ini menghasilkan luaran berupa : (1) Hasil Evalusi Diri dan benchmarking terhadap isi dan pelaksanaan kurikulum Program Doktor PKLH terkait dengan: (a) Visi, Misi dan Tujuan, (b) Profil Lulusan; (c) Capaian Pembelajaran Lulusan/PLO/ILO; (d) Sub Capaian Pembelajaran Lulusan; (e) Deskrpsi Mata Kuliah; (f) Keterkaitan CPL/PLO/ILO dengan Profil Lulusan dan Keterkaitan level KKNI dengan CPL/PLO/ILO ; (g) Pembentukan Mata Kuliah; (h) dan Sebaran mata kuliah dan struktur kurikulum, telah memenuhi KKNI sesuai standar nasional Pendidikan Tinggi; (3) Hasil tracer study terhadap alumni yang bertujuan untuk mengkaji secara objektif efektifitas keterlaksanaan kurikulum Program Studi Magister dan Doktor : (4) Hasil evaluasi ketercapaian Intended Learning Outcomes (ILO) Program Doktor PKLH Pascasarjana UNJ sebagai dokumen Akriditasi Internasional (5) Dokumen kritik, masukan dan rekomendasi apa yang telah diberikan oleh berbagai pengguna lulusan, lulusan, pengelola, dan masyarakat serta mahasiswa; dan (6) Draf Rancangan pengembangan model kurikulum Doktor PKLH dalam menghadapi tantangan global.