Model Pembelajaran Magang Kognitif dan Gender Terhadap Hasil Karya Lukis
DOI:
https://doi.org/10.21009/JPI.031.09Keywords:
Model pembelajaran, Magang Kognitif, Gender, Karya LukisAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh magang kognitif terhadap penciptaan hasil karya lukis mahasiswa dalam mata kuliah Seminar Penciptaan Tugas Akhir (SPTA). Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen. Metodologi penelitian yang digunakan menggunakan metode kuasi eksperimen (quasi experiment) desain faktorial 2x2. Magang terdiri magang tradisional dan magang kognitif. Dalam prosedur magang tradisional pemagang melakukan segala sesuatu berdasarkan prosedur dan aturan main yang berlaku di tempat magang dan menciptakan karya berdasarkan arahan dari narasumber, sedangkan prosedur dalam magang kognitif lebih menitikberatkan pada membangun proses berpikir pemagang di dalam memahami, menciptakan dan mengatasi persoalan berpikir dalam proses penciptaan karya. Penelitian ini mengungkapkan bahwa model magang dan jenis kelamin secara signifikan mempengaruhi varian hasil karya lukis dan terdapat interaksi antara model magang dengan jenis kelamin yang berperan bagi varian hasil karya lukis pada kuliah Seminar Penciptaan Tugas Akhir (SPTA).
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
JPI provides immediate open access to its content on the principle that making research freely available to the public supports a greater global exchange of knowledge.
All articles published Open Access will be immediately and permanently free for everyone to read and download. We are continuously working with our author communities to select the best choice of license options, currently being defined for this journal is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License (CC BY-SA).