STUDI KORELASIONAL ANTARA MOTOR EDUCABILITY, FEEDBACK, DAN PERCAYA DIRI DENGAN KETERAMPILAN DRIBBLING INSTEP OF THE FOOT SISWA PUTRA EKSTRAKURIKULER SEPAKBOLA SMPN 29 JAKARTA TAHUN 2013

Authors

  • Nita Eka Aryanti Akademi Prestasi Olahraga Nasional

DOI:

https://doi.org/10.21009/JSCE.03106

Keywords:

Motor Educability, Feedback, Percaya Diri, Dribbling Instep Of The Foot

Abstract

ABSTRAK

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara motor educability (X1), Feedback (X2), dan percaya diri (X3) dengan keterampilan Dribbling Instep of The Foot (Y). Penelitian ini dilakukan di  SMP 29 Jakarta, 14 s.d 16 Juni 2013, dengan menggunakan metode korelasional. Dengan sampel 35 siswa yang dipilih menggunakan teknik sampling total sampling. Hasil penelitian adalah sebagai berikut. Pertama, adanya  korelasi positif antara motor educability terhadap keterampilan Dribbling Instep of The Foot. Persamaan regresi linier yaitu. Koefisien korelasi 0,805. Ini berarti kecenderungan motor educability terhadap keterampilan Dribbling Instep of The Foot adalah 65%. Kedua, adanya korelasi positif antara feedback terhadap keterampilan Dribbling Instep of The Foot. Persamaan regresi linier yaitu Koefisien korelasi 0,653. Ini berarti kecenderungan feedback terhadap keterampilan keterampilan Dribbling Instep of The Foot adalah 43%. Ketiga, adanya korelasi positif antara percaya diri terhadap keterampilan keterampilan Dribbling Instep of The Foot. Persamaan regresi linier yaitu . Koefisien korelasi 0,801. Ini berarti kecenderungan percaya diri terhadap keterampilan Dribbling Instep of The Foot adalah 64%. Empat, adanya korelasi positif antara motor Educability, Feedback, dan percaya diri dengan keterampilan Dribbling Instep of The Foot. Persamaan regresi linier yaitu . koefisien korelasi 0,78. Ini berarti kecenderungan motor Educability, Feedback, dan percaya diri bersama-sama terhadap keterampilan Dribbling Instep of The Foot adalah 61%.

Kata Kunci: Motor Educability, Feedback, Percaya Diri, Dribbling Instep Of The Foot

References

Burns,Tim. Holistic Futsal a Total Mindbody, Spirit Approach. United Kingdom: Lightning Source UK ltd, 2003.
Coker, Cheryl A. Motor Learning And Control For Practitioners. New York: Mc Graw Hill, 2004
Chyzowych, Walter. The Official Soccer Book of The United States Soccer Federation. United States of America: Rand McNally & Company, 1978.
Clarke, H. Harrison dan david Clarke. Application of Measurment to Physical Education. Toronto: W. B. Sauders Company, 1973.
Cook, Anne Shumway dan Marjorie H. Woollacott. Motor Control Theory and Practical Applications. Amerika: Lippincott Williams & Wilkins, 2001.
Harrow, Anita J. A Taxonomy of The Psycomotor Domain. New York: Longman Inc, 1972.
Hawadi, Reni Akbar. Psikologi Perkembangan Anak, Mengenal Sifat, Bakat dan Kemampuan Anak. Jakarta: Grasindo, 2001.
Luxbacher, Joseph A. Sepakbola Edisi Kedua.Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada, 2011.
Magil, Richard A. Motor Learning and Control. New York: Mc Graw Hill, 2011
Mielke, Danny. Dasar-Dasar Sepakbola. Bandung : Pakar Raya, 2007.
Moston, Muska & Sara Asworth. Teaching Physical Education. New York: Millan College Publishing Company Inc.,1994.
Oxendine, Joseph B. Psychology of Motor Learning. Englewood Cliffs, New Jersey: Prentice,1984.

Downloads

Published

2019-01-17