PELATIHAN PENELITIAN TINDAKAN KELAS DAN PEMBUATAN ALAT PERAGA BAGI GURU-GURU SD SERTA PELATIHAN OSN BAGI SISWA SD DI TARUMAJAYA, KABUPATEN BEKASI PROVINSI JAWA BARAT

Authors

  • Ibnu Hadi Universitas Negeri Jakarta
  • Aris Hadiyan Wijaksana Fakultas Matematika dan IPA, Universitas Negeri Jakarta
  • Dwi Antari Wijayanti Fakultas Matematika dan IPA, Universitas Negeri Jakarta
  • Ratna Widyati Fakultas Matematika dan IPA, Universitas Negeri Jakarta

DOI:

https://doi.org/10.21009/sarwahita.161.10

Keywords:

Penelitian Tindakan Kelas, Olimpiade Sains Nasional, Alat Peraga, Classroom Action Research, Teaching Aids, National Science Olympiad

Abstract

Abstract

This Community Service Program (PkM) aims to improve the soft-skill ability of elementary school teachers and students in Tarumajaya, Bekasi, West Java, Indonesia. The activities carried out in the form of Classroom Action Research training and Creating Teaching Aids for teachers and training on the National Science Olympiad for their students. The method employed in the PkM was through material exposure (lectures), discussion, question and answer and direct practice of the material provided. The activity of the teacher begins with the exposure of the Classroom Action Research Material to the teacher delivered by the guest speaker. At the beginning, the teacher was asked to submit learning problems in the classroom. Based on the problem presented, then the resource person provided the material and adjusted it to solve the problem. The goal is that the teachers can solve the problems raised using appropriate and interesting learning methods and teaching aids. Furthermore, the teachers were directed to focus on one problem which is then revealed in the form of problem-solving steps. As for the material for making teaching aids, teachers were provided with materials to create the teaching aids and they were given a guide to make the aids as needed. Beginning with the presentation of material about the concept of teaching aids, participants were guided to make teaching aids based on the mathematical concepts to be appointed. While in the student section, the participants conducted the National Science Olympics training activities by taking the pre-test, followed by material exposure and discussion of questions and post-tests. Because students are not familiar in answering the questions about the type of National Science Olympiad, they were guided to complete each question and taught the resolution strategies. The results of this community service has been uploaded to https://youtu.be/cmoITKDbMOo

 

Abstrak

Pengabdian Kepada Masyarakat (PkM) ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan soft-skill guru-guru dan siswa Sekolah Dasar (SD) di Tarumajaya, Kabupaten Bekasi Provinsi Jawa Barat. Kegiatan yang dilakukan dalam bentuk pelatihan Penelitian Tindakan Kelas dan Pembuatan Alat Peraga bagi guru-guru serta pelatihan tentang Olimpiade Sains Nasional bagi siswa-siswanya. Metode pada PkM ini melalui paparan materi (ceramah), diskusi, tanya jawab dan praktek langsung terhadap materi yang diberikan. Kegiatan pada guru di awali dengan paparan materi Materi Penelitian Tindakan Kelas terhadap guru yang disampaikan oleh narasumber. Pada bagian awal, guru diminta menyampaikan permasalahan pembelajaran yang ada di dalam kelas. Berdasarkan masalah yang disampaikan, kemudian narasumber memberikan materi dan disesuaikan dengan permasalahan. Tujuannya agar para guru dapat menyelesaikan permasalahan yang diajukan menggunakan metode pembelajaran yang sesuai dan menarik serta alat peraga. Selanjutnya guru diarahkan untuk fokus pada satu masalah yang kemudian diturunkan dalam bentuk langkah-langkah penyelesaian masalah. Sedangkan pada materi Pembuatan Alat Peraga, guru-guru dibekali dengan bahan untuk membuat alat peraga dan dituntun untuk membuat alat peraga sesuai kebutuhan. Di awali dengan paparan materi tentang konsep alat peraga, peserta dituntun membuat alat peraga berdasarkan konsep matematika yang akan diangkat. Sedangkan pada bagian siswa, para peserta melakukan kegiatan pelatihan Olimpiade Sains Nasional dengan mengikuti pre test, dilanjutkan paparan materi dan pembahasan soal serta post test. Karena para siswa belum terbiasa dalam menjawab soal tipe Olimpiade Sains Nasional, mereka dituntun dengan bertahap dalam menyelesaikan setiap soal serta disampaikan bagaimana strategi penyelesaiannya. Hasil pengabdian kepada masyarakat ini juga diunggah ke https://youtu.be/cmoITKDbMOo.

Downloads

Published

2019-11-01