SINTESIS DAN UJI ADSORPSI SILIKA TERMODIFIKASI 3-Aminopropiltrietoksisilan (APTS) PADA LOGAM Cu (II) DALAM LARUTAN

Authors

  • Yusmaniar Yusmaniar Jurusan Kimia, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Jakarta. Jl. Pemuda No.10, Rawamangun 13320, Jakarta, Indonesia
  • Maria Paristiowati Jurusan Kimia, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Jakarta. Jl. Pemuda No.10, Rawamangun 13320, Jakarta, Indonesia
  • Nathasya Jofita Jurusan Kimia, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Jakarta. Jl. Pemuda No.10, Rawamangun 13320, Jakarta, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.21009/JRSKT.042.02

Abstract

Pada penelitian ini dibuat adsorben silika termodifikasi APTS yang disintesis menggunakan bahan dasar sekam padi. Abu sekam padi ini diolah sedemikian rupa menjadi larutan natrium silikat hingga menghasilkan produk silika gel. Silika gel kemudian dimodifikasi secara kimia dengan reagen 3-aminopropiltrietoksisilan (APTS) sehingga menghasilkan silika termodifikasi APTS. Hasil FTIR menunjukkan bahwa silika termodifikasi APTS mengandung serapan gugus fungsi amino (-NH2), silanol (Si-OH), siloksana (Si-O-Si), dan rantai alifatik (-CH2-). Kandungan dari silika termodifikasi APTS yang ditunjukkan melalui hasil analisis EDX juga menunjukkan bahwa produk memiliki persentase massa masing-masing atom 35.26% silika, 48.47% oksigen, dan 16.27% nitrogen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pH optimum yang diperlukan untuk adsorpsi ion Cu(II) dengan silika termodifikasi APTS adalah 4.0 dan konsentrasi optimum sebesar 100 mg/L. Adsorpsi ion Cu(II) oleh silika termodifikasi APTS mengikuti isoterma adsorpsi Langmuir dengan nilai qmaks sebesar 48.36 mg/g. Dengan demikian adsorpsi terjadi secara kimia dengan membentuk lapisan monolayer.

APTS modified silica adsorbent which has been synthesized, using rice hull ash as a raw material. This rice hull ash was carried out to sodium silicate which will be produced to silica gel product. Silica gel was modified with 3-Aminopropyltriethoxysilane (3-APTS) so that produced APTS modified silica. FTIR data indicated APTS modified silica showed the presence of amine (-NH2), silanol (Si-OH), siloxane (Si-O-Si) groups, and aliphatic chains (-CH2-). Contents of APTS modified silica were determined by EDX which had 35.26% silica, 48.47% oxygen, and 16.27% nitrogen. Research results showed that a pH value is 4.0 which is favorable for copper adsorption and optimum concentration value is 100 mg/L Cu(II). Adsorption process of Copper(II) ion by APTS modified silica followed Langmuir isotherm with qmaks 48.36 mg/g. Therefore adsorption happened chemically with monolayer.
Key words: APTS modified silica, sol-gel, rice hull ash, adsorption, copper.

Downloads

Published

2014-12-30

How to Cite

Yusmaniar, Y., Paristiowati, M., & Jofita, N. (2014). SINTESIS DAN UJI ADSORPSI SILIKA TERMODIFIKASI 3-Aminopropiltrietoksisilan (APTS) PADA LOGAM Cu (II) DALAM LARUTAN. JRSKT - Jurnal Riset Sains Dan Kimia Terapan, 4(2), 383–393. https://doi.org/10.21009/JRSKT.042.02