OPTIMASI KOMPOSISI KATALIS CAMPURAN Fe2(SO4)3.xH2O dan H2SO4 PEKAT DALAM REAKSI TRANSESTERIFIKASI MINYAK GORENG BEKAS SEBAGAI BAHAN BIODIESEL
DOI:
https://doi.org/10.21009/JRSKT.011.07Keywords:
transesterifikasi, biodisel, katalisAbstract
Penelitian mengenai optimasi komposisi Fe2(SO4)3.xH2O dan H2SO4 pekat dalam reaksi transesterifikasi minyak goreng bekas sebagai bahan biodiesel, bertujuan untuk mendapatkan komposisi katalis campuran Fe2(SO4)3.xH2O dan H2SO4 pekat yang optimum di dalam mengkatalisis reaksi transesterifikasi minyak goreng bekas dengan metano sebagai bahan biodiesel. Komposisi optimum diperoleh dengan membandingkan jumlah gliserol bebas yang dihasilkan pada reksi transesterifikasi menggunakan katalis campuran pada berbagai komposisi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa jumlah gliserol terbanyak dihasilkan dari reaksi menggunakan campuran katalis dengan perbandingan 1 : 1 yaitu sebanyak 2,6 gram dari jumlah sampel 25 gram. Uji kualitas terhadap produk memberi hasil : viskositas 13,37; bilangan asam 0,62, densitas 0,9068(150C) dan 0,8840 (400C). Dari nilai bilangan asam dan densitas dapat dikatakan produk yang dihasilkan sudah memenuhi standar sebagai bahan biodiesel. Sedangkan untuk nilai viskositas belum bisa ditarik kesimpulan karena perlu pengujian dalam bentuk campuran antara produk reaksi dengan solar.
Kata kunci : transesterifikasi, biodisel, katalis