RELASI LEKSIKAL PADA LEKSEM EMOSI DALAM NOVEL PULANG KARANGAN TERE LIYE (Suatu Kajian Semantik)
DOI:
https://doi.org/10.21009/BAHTERA.161.007Keywords:
lexical relations, emotion lexemes, novelAbstract
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk memahami secara mendalam tentang relasi leksikal pada leksem emosi dalam novel Pulang karangan Tere Liye. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif yang menggunakan teknik analisis konten. Data penelitian ini adalah semua leksem emosi yang terdapat dalam novel Pulang karangan Tere Liye. Berdasarkan hasil analisis dapat diperoleh beberapa kesimpulan, yaitu: (1) Leksem emosi yang ditemukan dalam novel Pulang karangan Tere Liye berjumlah 48 leksem. Leksem-leksem tersebut terdiri atas delapan ranah makna, yaitu ranah makna kesenangan (10 leksem), kesedihan (6 leksem), kemararahan (8 leksem), keheranan (4 leksem), rasa malu (2 leksem), kebencian (6 leksem), kesukaan (4 leksem), dan ketakutan (8 leksem); (2) Komponen makna pada leksem emosi yang berada dalam satu ranah makna yang sama ternyata tidak hanya memiliki persamaan melalui komponen makna bersama, tetapi juga memiliki perbedaan melalui komponen makna diagnostik; (3) Medan leksikal pada leksem emosi yang ditemukan ternyata berbentuk hierarki atas-bawah dan sejajar; (4) Relasi leksikal yang terjadi di antara leksem-leksem emosi yang berada dalam satu ranah makna dapat berupa relasi kehiponiman dan kesinoniman; dan (5) Makna semantis pada leksem emosi ditentukan oleh komponen makna yang bertanda (+) dan (±) yang dimiliki oleh setiap leksem berdasarkan (1) jenis emosi, (2) pelaku dan tujuan, (3) akibat, dan (4) penyebab terjadi.
Kata kunci: relasi leksikal, leksem emosi, novel.
Abstract
The purpose of this research is to gain deep understanding about lexical relations of emotion lexemes in the novel Pulang by Tere Liye. This is qualitative study used content analysis methode. The data in this study were all emotion lexemes contained in the novel Pulang by Tere Liye. Based on the analysis results, that can be concluded: (1) Emotions lexemes that found in the novel Pulang by Tere Liye totaling 48 lexemes. There are consists of eight the realm of meaning that is the realm of the meaning of pleasure, sadness, anger, wonder, shame, hateful, joy, and fear; (2) Component meaning of emotion lexemes which is in the realm of the same significance is not only a commonality through shared common component, but also has the distinction through diagnostic component; (3) Lexical field of emotions lexemes found that the top-down hierarchy shaped and aligned; (4) Lexical relation that occur between lexemes where are in a realm of meaning can be hyponymy and synonymy relations; and (5) Semantic meaning of emotion lexemes were determined by component of meaning that marked (+) and (±) which is owned by each lexeme through (a) type of emotion, (b) actors and purpose, (c) result, (d) causes occured.
Keywords: lexical relations, emotion lexemes, novel.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
License & Copyright
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.