Analisis Kemampuan Public Speaking Kepala Sekolah Tingkat Smp Negeri Di Kota Banda Aceh
DOI:
https://doi.org/10.21009/Communicology.013.03Abstrak
Penelitian ini berjudul “Analisis Kemampuan Public Speaking Kepala Sekolah Tingkat SMP Negeri di Kota Banda Aceh”. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana kemampuan public speaking kepala sekolah dalam menyampaikan pidatonya saat rapat bersama guru dan karyawan dan saat menjadi pembina upacara pada upacara bendera Hari Senin di sekolah. Penelitian ini menggunakan teori retorika Aristoteles, dengan menetapkan beberapa kriteria untuk menilai kemampuan public speaking kepala sekolah dalam sebuah pidato yang didasarkan pada asumsi retoris logos, pathos, dan ethos. Penelitian ini merupakan penelitian dengan pendekatan kualitatif deskriptif. Pengumpulan data untuk penelitian ini dilakukan melalui observasi, wawancara semi-terstruktur, dan dokumentasi terhadap lima informan yang ditetapkan dengan menggunakan teknik purposive sampling. Kriteria informan dalam penelitian ini adalah merupakan kepala sekolah SMP Negeri di Kota Banda Aceh, telah menjabat sebagai kepala sekolah minimal selama dua tahun, dan pernah menjadi instruktur/pembicara pada forum pertemuan kepala sekolah SMP tingkat provinsi dan atau tingkat nasional minimal satu kali. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa kelima informan menyampaikan pidato dengan menggunakan bahasa/istilah/kata yang santun, bertutur kata secara rapi dan mudah dipahami, dapat menghidupkan suasana dan berinteraksi dengan baik dengan audiens, memiliki wawasan yang luas dalam menyampaikan pidatonya, dan mengenal dengan baik siapa audiens mereka. Komunikasi non verbal yang ditunjukkan kepala sekolah secara keseluruhan juga bersifat positif, terbuka, dan tidak menjaga jarak dengan audiens. Kepala sekolah juga menggunakan metode ekstemporan dalam menyampaikan pidatonya saat rapat bersama guru dan karyawan dan saat menjadi pembina upacara pada upacara bendera Hari Senin di sekolah.
Kata Kunci: Public Speaking, Teori Retorika, Kepala Sekolah
Unduhan
Diterbitkan
Cara Mengutip
Terbitan
Bagian
Lisensi
Authors who publish with this Journal agree to the following terms:
- Author retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a creative commons attribution licensethat allow others to share the work within an acknowledgement of the work’s authorship and initial publication of this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangementfor the non-exclusive distribution of the journal’s published version of the work (e.g. acknowledgement of its initial publication in this journal).
- Authors are permitted and encouraged to post their work online(e.g. in institutional repositories or on their websites) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published works.
Users/public use of this website will be licensed to CC BY