Indonesia ANALISIS MODEL PELAYANAN MAKANAN DAN MINUMAN DALAM MASA PANDEMI COVID – 19 DI DEPARTMEN FOOD AND BEVERAGE HOTEL FRASER PLACE SETIABUDI JAKARTA

  • Baskoro Harwindito Politeknik Sahid
Keywords: Model Pelayanan, Pandemi Covid-19, Departement Makanan dan Minuman

Abstract

Model Pelayanan makanan dan minuman pada masa pandemi covid -19 di food and beverage department adalah kegiatan yang dilakukan untuk melayani tamu dalam bentuk yang di sederhanakan dari kondisi atau fenomena alam yang terjadi pada saat ini pandemi covid-19. Model pelayanan adalah usaha seseorang untuk mencapai kepuasan seseorang yang dilayani. Model pelayanan berkaitan dengan protokol kesehatan, ada beberapa cara untuk mengikuti aturan protokol kesehatan dan model pelayanan yang dilakukan pada masa pandemi covid-19. Peneliti ini akan membahas permasalahan yang ditemukan di food and beverage department di fraser place setiabudi jakarta adalah keterlambatan pesanan dan kesalahan dalam berkomunikasi.metode penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan metode analisa triagulasi. Kesimpulan dari model pelayanan makanan dan minuman pada masa pandemi covid -19 di food and beverage department terhadap aturan protokol kesehatan mendapat tanggapan yang baik dari tamu. Sebagian besar tamu merasa aman dan puas dengan model pelayanan yang di berikan di hotel fraser place setiabudi jakarta. Model pelayanan yang di terapkan juga mengikuti aturan protokol kesehatan dan melihat pangsa pasar supaya tidak kehilangan peluang dan tetap exis dalam mengembangkan ide – ide atau konsep yang diterapkan oleh hotel fraser place setiabudi jakarta. model pelayanan yang dilakukan pada breakfast, lunch, and dinner   yaitu dengan mengandalkan sistem ala cart’e dimana tamu memesan individual order dan individual menu agar tidak terjadi kerumunan di restaurant tamu juga bisa stay dikamar lalu makanan di antar ke room service atau di restaurant sebelum makanan di antar ke kamar, makanan akan di tutup dengan rapping agar hygine dan jauh dari virus.

Published
2021-11-30