EFEKTIVITAS PEMBELAJARAN KOMPUTER BERSERTIFIKAT LEMBAGA KURSUS DAN PELATIHAN PADA MATA PELAJARAN MUATAN LOKAL PAKET C
EFFECTIVENESS OF CERTIFIED COMPUTER LEARNING LKP IN THE LOCAL LOAD STUDY PACKAGE C
DOI:
https://doi.org/10.21009/JIV.1402.3Keywords:
bersertifikat, muatan lokal, pembelajaran komputerAbstract
Muatan lokal pada program Paket C merupakan kajian yang diberikan secara terintegrasi dalam mata pelajaran atau secara tersendiri sebagai mata pelajaran pilihan. Struktur kurikulum mata pelajaran muatan lokal rumpun komputer merujuk pada Kurikulum Berbasis Kompetensi Direktorat Pembinaan Kursus dan Pelatihan Tahun 2009 dan disesuaikan dengan jumlah satuan kredit kompetensi (SKK) mata pelajaran muatan lokal Paket C. Pembelajaran komputer dilakukan di Lembaga Kursus dan Pelatihan (LKP) dan bagi peserta didik yang telah mencapai kompetensinya diberikan sertifikat. Penelitian ini bertujuan untuk menemukan (1) hasil belajar komputer pada mata pelajaran muatan lokal Paket C, dan (2) efektivitas pembelajaran komputer pada mata pelajaran muatan lokal Paket C. Penelitian ini adalah penelitian eksperimen yang dilaksanakan di empat PKBM Provinsi Sumatera Utara pada tahun pelajaran 2017/2018. Subjek penelitian adalah peserta didik tingkatan VI Derajat Kompetensi Mahir 2 yang berjumlah 33 orang. Desain eksperimen yang digunakan adalah eksperimen semu (quasi experiment design) dengan tes awal dan tes akhir. Instrumen pengumpulan data berupa tes sebanyak 20 butir soal pilihan ganda. Signifikansi program diuji dengan t-test berkorelasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai t hitung > t tabel (7,14 > 2,04), artinya terdapat perbedaan yang signifikan nilai yang diperoleh peserta didik sebelum dengan sesudah mengikuti pembelajaran komputer pada taraf signifikansi 5%.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Authors who publish with this Journal agree to the following terms:
- Author retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a creative commons attribution licensethat allow others to share the work within an acknowledgement of the work’s authorship and initial publication of this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangementfor the non-exclusive distribution of the journal’s published version of the work (e.g. acknowledgement of its initial publication in this journal).
- Authors are permitted and encouraged to post their work online(e.g. in institutional repositories or on their websites) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published works.
- Users/public use of this website will be licensed to CC BY-NC-SA Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License